Categories: Kubu Raya

Penyelundupan Ganja Asal Aceh Libatkan Warga LP Kelas II A Pontianak

KalbarOnline, Kubu Raya – Pengiriman ganja asal Aceh seberat 6,8 kilogram melibatkan warga binaan lembaga permasyarakatan (LP Kelas II A).

Hal tersebut berhasil diungkap setelah dilakukan interogasi mendalam terhadap pelaku Nurmalasari (35) dan Aron (38) warga Pontianak penerima ganja asal dari Aceh tersebut.

“Dari hasil introgasi tersebut, Aron mengatakan kalau barang atau ganja yang dikirim dari Aceh ke Pontianak tersebut ditujukan memang untuk dirinya. Menyuruh kembali Nurmalasari yang mengambil langsung dari pihak NCS dan semua itu dikatakan Aron atas suruhan orang lain lagi yang saat ini berada atau sebagai warga LP kelas II A  Pontianak,” ungkap Kepala BNN Kubu Raya, Rudolf Manimbun, Senin (3/12/2018).

Kemudian lanjut dia, pukul 00.10 wib pada hari Minggu tanggal 25 November 2018 mendatangi lembaga permasyarakatan untuk melakukan penjemputan atau penangkapan terhadap Junaidi (40). Kemudian setelah dilakukan diinterogasi oleh Tim, Junaidi mengakui bahwa benar dia menyuruh Aron. Kemudian Tim membawa yang bersangkutan ke Kantor BNN Kubu Raya untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

“Saat ini kepada tersangka dikenakan Pasal 114 ayat (2) Junto Pasal 132 ayat (1) dan Pasal 111 ayat (2) Junto Pasal 132 ayat (1) UU RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika,” tandasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

12 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

13 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

13 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

13 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago