Categories: Kubu Raya

BNN Kubu Raya Gagalkan Upaya Penyelundupan Ganja Kering Asal Aceh ke Pontianak

KalbarOnline, Kubu Raya – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kubu Raya berhasil menggagalkan upaya penyelundupan ganja asal Aceh menuju Pontianak melalui jasa pengiriman barang NCS (Nusantara Card Semesta).

Kepala BNN Kubu Raya, Rudolf Manimbun mengatakan pukul 14.00 wib barang yang datang dari Aceh tersebut sampai di Bandara atau Cargo Bandara Supadio Kabupaten Kubu Raya. Kemudian Tim bersama pihak otoritas Bandara dan Cargo membuka kiriman barang yang dicurigai tersebut, Senin (3/12/2018).

“Sebanyak dua karton berwarna coklat bertuliskan MAMYPOKO dan setelah dibuka oleh TIM dan disaksikan oleh pihak Otoritas Bandara dan Cargo Bandara Supadio Kabupaten Kubu Raya ternyata isi dari kotak tersebut terdapat 16 kantong plastik bening atau bungkus yang di luar kantong terdapat tulisan atau petunjuk penggunaan rempah rempah,” tuturnya.

Setelah itu lanjut dia, kantong tesebut dibuka pihaknya ternyata di dalam kantong tersebut terdapat kembali bungkusan kantong hitam dilapiskan lakban coklat yang mana pada saat dibuka ternyata isi dari kantong hitam tersebut terdapat dedauan kering yang diduga narkotika jenis Ganja.

“Kami bawa bersama pihak jasa pengiriman barang NCS ke penerima yang berada di Kota Pontianak. Sekitar pukul 15.30 wib tim dan pihak NCS menghubungi pihak penerima, tetapi pihak penerima tidak bisa mengambil barang tersebut di kantor NCS dengan alasan sedang berada di luar kota dan meminta untuk diantarkan ke tempat, setelah berkomunikasi ternyata si penerima meminta antarkan barang paketan yang di duga narkotika jenis ganja tersebut ke alamat Gg. H. Saleh yang berada di jalan KH. Wahid Hasyim Pontianak Kota,” paparnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

6 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

6 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

8 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

8 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

11 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

11 hours ago