Categories: Sekadau

KPU Sekadau Tetapkan 152 Ribu Pemilih Berdasarkan Pleno DPTHP-2

KalbarOnline, Sekadau – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sekadau kembali menggelar pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih tetap hasil perbaikan kedua (DPTHP-2) yang berlangsung di ruang pertemuan Kantor KPU Sekadau, Senin (12/11/2018).

Turut hadir Bawaslu Sekadau, perwakilan Kejaksaan Negeri, Kesbangpol, perwakilan Disdukcapil, PPK dan partai politik peserta pemilu 2019.

Ketua KPU Sekadau, Drianus Saban, S.Pd yang didampingi Komisioner KPU Sekadau dalam sambutannya mengatakan bahwa KPU Sekadau sebelumnya sudah menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2019.

“Namun KPU juga diberikan ruang untuk melakukan pemutakhiran data pemilih,” ungkapnya kepada awak media.

Menurutnya untuk  melindungi hak pilih, maka pada hari ini pihaknya menetapkan DPTHP-2.

“Ini merupakan hasil dari pencermatan agar masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya,” kata Saban.

Meskipun sudah ditetapkan di tingkat kabupaten, namun Saban menyatakan data pemilih masih mungkin berubah dan akan ditetapkan secara nasional.

Adapun data pemilih hasil rekapitulasi DPTHP-2 Kabupaten Sekadau secara keseluruhan yaitu, Kecamatan Sekadau Hilir dengan jumlah pemilih sebanyak 48.661 jiwa, Sekadau Hulu berjumlah 20.801 pemilih, Kecamatan Nanga Taman berjumlah 20.236 pemilih, Kecamatan Nanga Mahap 19.997, Kecamatan Belitang Hilir 17.235 pemilih, Kecamatan Belitang 10.084 pemilih, sedangkan Kecamatan Belitang Hulu berjumlah 15.586 pemilih.

“Dengan demikian jumlah keseluruhan DPTHP-2 hasil rekapitulasi tingkat Kabupaten Sekadau berjumlah 152.600 pemilih,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: KPUSekadau

Recent Posts

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

8 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

19 mins ago

Kalbar Dukung Daud Yordan Rebut Titel Juara Dunia ke-4 pada September Mendatang

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalbar, Harisson menerima kunjungan dari petinju dunia asal Kalimantan Barat,…

20 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Asosiasi Dosen Indonesia Bersama Membangun Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memberikan sambutan pada acara Pelantikan Dewan Pengurus…

23 mins ago

Bukan Tidak Mungkin, Windy Sebut Anak Stunting Pun Bisa Jadi Presiden di Masa Depan

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi…

26 mins ago

Maknai Kebangkitan Nasional dengan Membuka Ruang Imajinasi Peradaban

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional…

28 mins ago