Categories: Kubu Raya

Kapolda Pastikan Pelaksanaan Festival Robo-robo di Kalbar Berjalan Aman

KalbarOnline, Kubu Raya – Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono menyambut baik digelarnya festival Robo-robo, sebab ia menilai upacara tradisional ini dalam rangka meneruskan budaya-budaya leluhur.

“Sekaligus bisa mencegah terjadinya hal-hal yang dapat merugikan terutama dalam aspek keamanan,” ujarnya saat menghadiri festival Robo-robo di Desa Punggur Kecil, Kubu Raya, Rabu (7/11/2018).

Jenderal bintang dua ini juga mengimbau masyarakat Kubu Raya untuk bersama-sama pihak Kepolisian memerangi narkoba.

“Karena hampir tiap hari kami mendapati laporan mengenai narkoba ini. Kami harap masyarakat Punggur Kecil komitmen bersama aparat Kepolisian untuk menjadikan narkoba itu musuh bersama agar Kalbar ini zero narkoba,” tegasnya.

Mengenai upaya keamanan yang dilakukan pihak Kepolisian terkait pelaksanaan festival Robo-robo, Kapolda memastikan bahwa pelaksanaan robo-robo se-Kalbar aman dan lancar.

“Hari ini Kalbar ada kegiatan yang sama (Robo-robo), sudah kita lakukan koordinasi dengan Polres jajaran. Terbukti sampai saat ini, laporan dari Polres jajaran semuanya berjalan dengan lancar, termasuk di Punggur ini,” tegasnya. Tampak hadir pada kesempatan itu, Gubernur Kalbar, Sutarmidji, Anggota DPR-RI, Syarif Abdullah Alkadri, Bupati Kubu Raya terpilih, Muda Mahendrawan bersama Wakil Bupati Kubu Raya terpilih, Sujiwo, sejumlah Anggota DPRD Kubu  Raya serta ribuan masyarakat setempat. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

2 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

2 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

2 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

2 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

2 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

16 hours ago