Categories: Pontianak

FKOB Kalbar Gelar Upacara Robo-Robo di Tepian Sungai Kapuas

KalbarOnline, Pontianak – Forum Komunikasi Orang Bugis (FKOB) Kalimantan Barat menggelar upacara adat Robo-Robo yang berlangsung di Tepian Sungai Kapuas Kompleks Yuka, Kelurahan Sungai Beliung, Kecamatan Pontianak Barat, Rabu (7/11/2018) pagi.

Tampak hadir pada kesempatan itu, Sultan IX Kesultanan Pontianak, Sultan Syarif Machmud Melvin Alkadrie yang didampingi permaisuri dan kerabat kesultanan.

Upacara dimaksudkan untuk menolak kemalangan ini yang diperingati setiap hari Rabu terakhir bulan Safar tahun Hijriah ini menampilkan berbagai hiburan di antaranya tundang, hadrah dan tarian jepin. Selain itu, para tamu undangan yang hadir juga diajak Manre Sipulung (makan bersama) dengan berbagai hidangan khas Bugis.

Ketua Panitia Daeng Bustami Jafar mengatakan upacara Robo-Robo ini merupakan kali pertama yang diselenggarakan secara resmi oleh FKOB. Ia berharap pelaksanaan ini menjadi agenda tahunan.

“Ini kali pertama kita adakan di kota Pontianak. Mudah-mudahan ini menjadi agenda tahunan kita,” ujarnya kepada awak media usai acara, Rabu (7/11/2018).

Bustami juga menjelaskan dipilihnya pinggiran sungai sebagai lokasi acara lantaran orang Bugis berkaitan erat dengan peradaban sungai.

“Pemilihan tempat ini karena berkaitan langsung dengan sungai. Orang Bugis itu kaitannya dekat dengan sungai. Jadi, sangat strategis apabila tempat ini dijadikan sebagai lokasi acara pada hari ini,” jelasnya.

Upacara Robo-Robo pun ditutup dengan pembacaan doa rasul oleh pemuka agama setempat. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menkes RI Apresiasi Keseriusan Pemprov Kalbar Tekan Angka Talasemia Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia, Budi Gunadi Sadikin mengapresiasi keseriusan Pemerintah Provinsi…

4 mins ago

Peringatan Hari Talasemia Sedunia, Windy Harisson Luncurkan Buku Inspiratif Tekad Bunda Merawat Asa

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka Hari Talasemia Sedunia yang jatuh pada 8 Mei 2024, Ketua…

23 mins ago

Koalisi Masyarakat Sipil Minta Polda Kalbar Berantas Judi Mesin di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Koalisi masyarakat sipil Ketapang anti maksiat meminta Polda Kalbar untuk turun tangan…

11 hours ago

Aktivitas Judi Mesin Jackpot Resahkan Warga Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Lokasi diduga tempat perjudian di Kabupaten Ketapang menjamur bak musim penghujan. Saat…

11 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Syamsul Islami Sampaikan Beberapa Arahan

KalbarOnline, Ketapang - Plh Sekda yang juga Asisten Sekda bidang Ekbang Pemkab Ketapang, Syamsul Islami…

11 hours ago

Kompak, Bupati Dan Wakil Bupati Hadiri Syukuran Pindah Kantor BKPSDM Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama wakilnya Farhan, kompak menghadiri ramah tamah dan…

11 hours ago