Categories: Sintang

Kenal Pamit Kapolres Sintang, Bupati Jarot: Sintang itu Meeting Port

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, Jarot Winarno bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Dra. Yosepha Hasnah, M.Si menghadiri kenal pamit Kapolres Sintang dari AKBP Sudarmin, SIK., MH ke Kapolres Sintang yang baru, AKBP Adhe Hariadi, SIK., MH yang berlangsung di Pendopo Rumah Jawatan Bupati Sintang, Jumat (12/11/2018) malam.

“Sintang itu, meeting port dari berbagai etnis pak Adhe,” kata Bupati Jarot kepada AKBP Adhe Hariadi selaku Kapolres Sintang yang baru.

“Sehingga dialog budaya, dari orang Dayak, orang Melayu, Tionghoa, Jawa, Flores dan lain sebagainya, termasuk dari Sumatera, dapat terjalin dengan baik di Sintang ini. Jadi konflik kepentingan antar kelompok dapat diantisipasi segera,” ucapnya bangga.

“Kami menggunakan seni budaya sebagai medium untuk berkomunikasi, bersilahturahmi. Dari pengalaman kami, seni budaya itu medium terbaik untuk menjaga kesatuan dan persatuan Indonesia,” sambungnya.

Sementara dalam sambutannya AKBP Sudarmin selaku mantan Kapolres Sintang menyampaikan bahwa dirinya sangat berterima kasih atas penerimaan dan kerjasama dari pemerintah serta unsur masyarakat Sintang selama masa penugasannya.

Ayah satu orang putri ini akan pindah ke tempat tugas yang baru di Polda Makasar. AKBP Sudarmin akan menjabat sebagai Wakil Direktur Bina Masyarakat (Wadir Binmas).

“Terima kasih banyak karna kami sekeluarga sudah diterima sebagai warga Sintang. Jika ada kesempatan untuk mampir ke Makasar, berkenan untuk kami dihubungi,” ucapnya.

AKBP Sudarmin beserta istrinya menerima cinderamata dari Bupati Sintang dan sejumlah pejabat di lingkungan Pimpinan Daerah Kabupaten Sintang.

Sebuah tarian Zapin Melayu membuka acara pisah sambut Kapolres Sintang itu. Usai doa pembukaan, AKBP Adhe mengenalkan diri beserta keluarganya. Ia mengisahkan sekelumit perjalanan dinasnya sebagai anggota Kepolisian Republik Indonesia, termasuk kisah cintanya dengan salah seorang pramugari salah satu maskapai Nasional.

“Saya berterima kasih karna telah diterima di Sintang,” kata Adhe.

“Polres Sintang adalah milik semua masyarakat Sintang. Silakan datang ke kantor. Kalau ada anggota saya yang ‘nyeleneh’, silahkan sampaikan kepada saya,” pesannya.

Turut hadir dalam kesempatan itu, jajaran pejabat Polres Sintang dan Kapolsek jajaran Polres Sintang. Sejumlah pimpinan OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang. Tampak juga beberapa tokoh agama dan tokoh masyarakat Kabupaten Sintang. (*/Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

1 hour ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

3 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

4 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

4 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

4 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

4 hours ago