Categories: Sekadau

Sertijab Tiga Pama, Kapolres Sekadau: Tanggungjawab dan Profesional

Sertijab tiga Perwira Pertama Polres Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Kepolisian Resor Sekadau melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) terhadap tiga Perwira Pertama (Pama) Polres Sekadau, yang berlangsung di aula Bhayangkara Patriatama Polres Sekadau, Selasa (30/10/2018) pagi.

Sertijab dipimpin langsung oleh Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi, SIK yang turut dihadiri Ketua Bhayangkari Sekadau, pejabat utama Polres Sekadau, Kapolsek jajaran, serta seluruh anggota Polres Sekadau dan pengurus Bhayangkari.

Pejabat yang disertijab diantaranya, Kapolsek Belitang Hulu, Iptu Samidi jabatan baru sebagai Kapolsek Belitang Hilir menggantikan Ipda I Nengah Muliawan yang kemudian menjabat sebagai KBO Sat Intelkam.

Sedangkan jabatan Kapolsek Belitang Hulu digantikan oleh Ipda Triyono yang sebelumnya menjabat Paur Subbagdalops Bagian Operasional Polres Sekadau.

Dalam amanatnya, Kapolres menyampaikan upacara sertijab Kapolsek Belitang Hilir dan Kapolsek Belitang Hulu Polres Sekadau merupakan tindak lanjut dari surat telegram Kapolda Kalbar tentang pemberhentian dari dan pengangkatan jabatan di lingkungan Polda Kalbar.

Kapolres mengatakan, serah terima ini merupakan hal yang biasa dan wajar terjadi disamping untuk penyegaran di dalam suatu organisasi juga merupakan reward atau wujud dari penghargaan pimpinan kepada personel yang bersangkutan dan juga sekaligus sebaga wahana untuk pembinaan karir dan menambah cakrawala penugasan.

“Kemudian kepada personel yang melakukan mutasi keluar Polres Sekadau saya mengucapkan selamat dan sukses di tempat yang baru, dengan membawa pengalaman yang baik di Polres Sekadau,” tuturnya.

Kapolres juga mengingatkannseluruh anggota bahwa setiap pekerjaan dan jabatan yang diemban oleh anggota polri, merupakan amanah yang harus ditunaikan dengan penuh rasa tanggungjawab secara profesional dan proporsional. Setiap anggota polri juga tunduk pada Tribrata, Catur Prasetya dan kode etik profesi Polri. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

1 hour ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

16 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

16 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

17 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

17 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago