Categories: Sanggau

Puluhan Tahun Terisolir, Kodam XII/Tpr Buka Jalan Desa Bagan Asam Sanggau

KalbarOnline, Sanggau – Selama puluhan tahun terisolir masyarakat Desa Bagan Asam, Kecamatan Toba, Kabupaten Sanggau kini patut berbangga hati dan bersyukur, Kodam XII/Tanjungpura telah merealisasikan harapan mereka untuk turut serta menikmati pembangunan sama dengan wilayah yang lainnya.

Kodam XII/Tpr telah memulai pengerjaan pembukaan jalan sepanjang 19,8 kilometer yang dalam pengerjaannya dilaksanakan oleh Batalyon Zeni Tempur 6/Satya Digdaya, Senin (15/10/2018).

Usai ditinjau Pangdam XII/Tpr, Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi beberapa waktu yang lalu, hanya hitungan hari Kodam XII/Tpr merealisasikan pembuatan jalan yang selama ini menjadi harapan masyarakat Desa Bagan Asam, Kabupaten Sanggau. Ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI khususnya Kodam XII/Tpr, terhadap masyarakat Kalimantan Barat, terutama yang tinggal di daerah terisolir.

Pembuatan jalan yang dilaksanakan oleh Kodam XII/Tpr, dimulai dari Dusun Mungkup Cabe, Desa Teraju sampai ke Desa Bagan Asam pada hari ini sudah mencapai 1 kilometer. Pembukaan Jalan sepanjang 19,8 kilometer bertujuan untuk memudahkan warga Desa Bagan Asam dalam mendapatkan akses menuju ke Kota Kecamatan, Kota Kabupaten bahkan Ibu kota Provinsi.

Dengan program Karya Bakti yang diinisiasi oleh Pangdam XII/Tpr, Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi diharapkan masyarakat Desa Bagan Asam, tidak perlu lagi menyeberangi sungai dan mengeluaran biaya yang tinggi serta tidak menghabiskan banyak waktu untuk sampai ke ibu kota Kecamatan. Sehingga percepatan pembangunan di Desa Bagan Asam dapat segera terwujud setara dengan desa-desa yang lain. (*/ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

8 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

8 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

8 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

11 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

11 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

12 hours ago