Categories: Sekadau

Nanga Mahap Peduli Korban Bencana Sulawesi Tengah

KalbarOnline, Sekadau – Aksi penggalangan bantuan bagi korban bencana di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah masih terus dilakukan berbagai pihak.

Di Kecamatan Nanga Mahap, Kabupaten Sekadau, penggalangan bantuan dilakukan sejumlah ormas diantaranya Persatuan Orang Melayu (POM), GP Ansor, KSB, Banser, OMK dan para pelajar serta menggandeng Forkopimka yang dipusatkan di komplek pertokoan, pasar dan perkantoran yang ada di Kecamatan Nanga Mahap, Senin (15/10/2018).

Anggota Polsek Nanga Mahap dan Koramil juga turun langsung membantu, mengawal dan mengamankan aksi solidaritas tersebut agar berlangsung lancar.

Salah seorang peserta penggalangan bantuan, Darmawan Sunardi menuturkan kegiatan ini merupakan aksi sosial oleh masyarakat Nanga Mahap yang berupaya untuk membantu korban bencana di Donggala dan Palu.

“Ini merupakan aksi solidaritas kita terhadap sesama khususnya yang mengalami musibah dan Alhamdulilah dana yang bisa kita kumpulkan sebesar Rp3,9 juta,” tutur Darmawan.

Kapolsek Nanga Mahap, Ipda Roberd Suryanto menyampaikan apresiasinya atas terlaksananya kegiatan penggalangan dana ini, dirinya juga menurunkan beberapa personil untuk bersama dengan warga dalam melaksanakan kegiatan penggalangan dana tersebut.

“Kita sangat mengapresiasi aksi solidaritas ini, dan saya pribadi maupun Polsek Nanga Mahap sangat berterimakasih kepada masyarakat maupun panitia yang sudah peduli atas musibah saudara kita di Sulteng, semoga hasil bantuan ini dapat bermanfaat bagi mereka,” ucap Ipda Robert.

Dalam waktu dekat hasil donasi akan diserahkan langsung ke BPBD Kabupaten Sekadau dan diteruskan ke tingkat provinsi secara berjenjang. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Romi Wijaya Dukung Garuda Muda! Gelar Nobar Semifinal AFC U23 Asian Cup 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengajak masyarakat untuk menunjukkan dukungannya kepada Tim…

22 mins ago

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

2 hours ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

2 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

3 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Grebeg Syawal Halal Bihalal Paguyuban Jawa Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Grebeg Syawal Halal…

3 hours ago

Ramah Tamah di Desa Sidahari, Bupati Ketapang Sampaikan Program Pembangunan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara ramah tamah bersama masyarakat Desa Sidahari,…

3 hours ago