Categories: Kapuas Hulu

DPRD Kapuas Hulu Gelar Paripurna Pembahasan APBD Perubahan 2018

KalbarOnline, Kapuas Hulu – DPRD Kapuas menggelar rapat paripurna dengan agenda pembahasan APBD Perubahan Kabupaten Kapuas Hulu tahun anggaran 2018, Rabu (3/10/2018).

Paripurna ini dihadiri Wakil Bupati Kapuas Hulu, Antonius L. Ain Pamero, SH, Asisten III, staf ahli Bupati Kapuas Hulu, sejumlah Kepala SKPD, Sekretaris DPRD beserta jajaran dan unsur Forkopimda Kapuas Hulu.

Dalam paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kapuas Hulu, Rajuliansyah, S.Pd.I beserta Wakil Ketua DPRD, Kuswandi, Robertus, 9 dari 30 kursi anggota DPRD Kapuas Hulu tampak kosong. 9 anggota dewan tersebut diketahui tak hadir tanpa ada kejelasan dan konfirmasi.

Meski demikian, paripurna tetap dilaksanakan dengan total 21 Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Hulu. Sidang paripurna DPRD Kapuas Hulu kali ini masih mendengar penyampaian pendapat 7 (tujuh) Fraksi DPRD.

Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Rajuliansyah saat dikonfirmasi mengenai ketidakhadiran 9 Anggota DPRD Kapuas Hulu dalam rapat paripurna tersebut mengatakan bahwa 9 anggota DPRD tersebut sedang menjalankan tugas partai.

“Dan kita ketahui, bahwa sat ini merupakan tahun tahun politik, 9 anggota DPRD tidak hadir itu tidak mengkonfirmasikan kepada kita dan tidak ada izin dan yang jelas ada tugas dari partai,” ucap Rajuli saat ditemui KalbarOnline usai paripurna. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

4 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

5 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

5 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

7 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

14 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

15 hours ago