Categories: Kubu Raya

KUPA-PPAS APBD Kubu Raya Naik 1,8 Persen

KalbarOnline, Kubu Raya – Nota Kesepakatan Kebijakan Umum Perubahan Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara tahun 2019 Kabupaten Kubu Raya telah ditetapkan dan disepakati bersama Pemerintah Daerah Kubu Raya dengan DPRD Kubu Raya. Ditandai dengan penandatanganan oleh Bupati Kubu Raya dan Ketua serta para Wakil Ketua DPRD di Gedung DPRD Kubu Raya, Selasa (18/9/2018).

Total Anggaran yang akan dialokasikan dalam KUPA-PPAS tahun anggaran 2019 mencapai Rp1,51 Trilyun. Angka tersebut memgalami kenaikan sebesar 26,87 Milyar atau 1,8% jika dibandingkan dengan APBD murni tahun anggaran 2018.

Bupati Kubu Raya, Rusman Ali mengatakan kebijakan anggaran 2019 yang telah disepakati bersama, berangkat dari semangat dan keyakinan bersama untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Kubu Raya tahun 2014-2019.

“Bahwa kesepakatan KUPA-PPAS anggaran 2019 ini merupakan salah satu rangkaian tahapan proses penyusunan rancangan APBD tahun 2019. Ini tentu tak terlepas dari semangat serta komitmen kita bersama untuk mewujudkan dan menyelesaikan visi dan misi RPJMD Kubu Raya 2014-2019,” terang Rusman Ali.

Rusman Ali mengatakan dengan ditetapkannya KUA PPAS Anggaran 2019, selanjutnya akan dilakukan pembahasan RAPBD Kubu Raya tahun anggaran 2019. Rusman Ali berharap, agar pembahasan dan penetapan APBD Kubu Raya tahun 2019 dapat dilaksanakan sesuai dengan agenda yang telah ditetapkan dan tepat waktu.

“Tentu kita sangat berterimakasih dan apresiasi kepada teman-teman di DPRD dan tim anggaran pemerintah daerah yang telah melakukan perumusan dan pembahasan sehingga hari ini dapat kita sepakati bersama,” tandas Rusman Ali. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bingkisan Kebahagiaan PLN untuk Warga Kalsel yang Membutuhkan

KalbarOnline.com – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

37 mins ago

Dekranasda Kalbar Dukung Gallery Rika Ayub Design Turut Majukan Fashion Wastra Khas Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy…

3 hours ago

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

3 hours ago

Pemkab Kayong Utara Matangkan Persiapan Rakor Pengendalian Inflasi Berikutnya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Minggu…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Dorong Posyandu Naik Kelas

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah berencana untuk mendorong posyandu agar dapat naik…

5 hours ago

Memahami KBGO yang Rentan Menyasar Jurnalis Perempuan

KalbarOnline, Pontianak - Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) Kalimantan Barat menggelar workshop Kekerasan Berbasis Gender…

5 hours ago