Categories: Ketapang

Sukseskan Program Kependudukan, Koramil 1203-07/Marau Gelar Baksos TNI Manunggal Kb-Kesehatan

KalbarOnline, Ketapang – Tingginya rasio pertumbuhan penduduk nasional mendorong pemerintah untuk berupaya menekan lajunya pertumbuhan tersebut ke ambang ideal melalui berbagai program.

Salah satu program andalan yang sedang digalakkan saat ini yakni pelaksanaan kerjasama revitalisasi program KB nasional antara Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Melalui kerjasama ini diharapkan capaian program-program kependudukan dapat berjalan efektif dan efesien hingga ke pelosok terpencil karena TNI merupakan mitra kerja bagi BKKBN yang sangat potensial di lini lapangan dalam mempercepat keberhasilan program-program kependudukan.

Sejalan dengan program pemerintah tersebut Komandan Kodim Ketapang, Letkol Kavaleri Jami’an melalui Pasiter Letnan Satu Infantri Budi Santoso dalam sambutannya mengatakan bahwasanya program pelayanan TNI manunggal KB-Kesehatan 1203-07/Marau yang dilaksanakan di Kecamatan Air Upas pada Rabu (11/9/2018) dalam rangka mewujudkan kualitas kesehatan masyarakat dan terciptanya kondisi demografi yang maksimal.

“Program ini merupakan program pemerintah yang bersinergi dengan TNI dengan instansi terkait dalam upaya menciptakan kondisi demografi yang maksimal dalam menunjang kesehatan terutama angka kematian ibu melahirkan dapat dikurangi,” tukas Budi Santoso.

Ikut serta dalam pelayanan TNI Manunggal tersebut Danramil Kecamatan Marau, Kapten Suparno menyatakan bahwa masyarakat sangat antusias dengan adanya layanan tersebut.

“Terbukti banyaknya ibu-ibu yang memanfaatkan layanan ini dengan memasang alat kontrasepsi secara gratis, harapan kami melalui pelayanan ini masyarakat memahami dengan baik bahwa dengan mengikuti program KB dapat tercipta keluarga sehat menuju sejahtera dengan cukup dua anak saja,” ungkapnya.

“Sejauh ini belum ada kendala yang signifikan yang tentunya semua rangkaian kegiatan bisa berjalan lancar. Tidak lepas dari koordinasi yang baik dengan instansi terkait serta tokoh-tokoh masyarakat,” tambahnya.

Sementara Kapolsek Marau Iptu Sabariman melalui Bhabinkamtibmas Air Upas, Brigadir Afriandi yang turut dalam pelayanan menghimbau agar ibu-ibu mengikuti program KB dengan baik, menimalisir pernikahan di bawah umur dan suami siaga (siap antar jaga). (Jansen)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Perayaan Syukuran Panen Padi di Desa Tanjung Karang

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri acara Dange atau Gawai Dayak di…

36 mins ago

Wabup Ketapang Lepas Siswa Peserta Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati (Wabup) Ketapang, Farhan melepas secara resmi keikutsertaan siswa peserta Calon…

40 mins ago

Pria di Kubu Raya Lakukan Aksi Pencurian di 11 TKP Demi Sabu dan Judi Slot

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pria berinisial DN (23 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya ditangkap…

41 mins ago

Diduga Lakukan Pelecehan ke ART dan Anak Angkat, Oknum Anggota Polres Kayong Utara Dilaporkan

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang oknum polisi di Kayong Utara diduga telah melakukan pelecehan terhadap…

43 mins ago

Kamaruzaman Penuhi Panggilan Pemeriksaan Kejati Kalbar Sebagai Saksi Kasus Dana Hibah Yayasan Mujahidin

KalbarOnline, Pontianak - Syarif Kamaruzaman memenuhi panggilan penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Barat sebagai saksi…

48 mins ago

Warga Resah, Individu Orang Utan Berkeliaran dan Rusak Kebun Warga Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Sejumlah warga mengaku resah dengan keberadaan satu individu orang utan yang…

51 mins ago