Categories: Pontianak

Wasek PD Kalbar: Generasi Milenial Harus Partisipasi Jika Ingin Perubahan

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Sekretaris Partai Demokrat Kalbar, Imam Abu Hanifah menilai sangat penting bagi generasi milenial untuk masuk ke dalam ranah politik apabila memang optimistis generasi milenial itu merupakan sebuah perubahan.

Hal itu disampaikannya saat menjadi narasumber dalam diskusi publik yang diselenggarakan oleh Pokja Rumah Demokrasi yang mengusung tema ‘Orientasi Politik Generasi Milenial’ bertempat di kafe What’s Up Jalan Zainudin Pontianak, Sabtu (25/8/2018).

Menurutnya bila generasi milenial tidak ikut berpartisipasi secara lansung, maka optimisme perubahan yang dilakukan generasi milenial sia-sia.

Saat ini kata dia, milenial mempunyai posisi cukup besar dalam pemilu 2019. Oleh karena itu mereka mempunyai pilihan yang tepat dengan meyakini optimisme itu maka perubahan akan terjadi.

“Sekarang cukup besar peluang anak muda masuk ke dalam politik. Itu kelihatan misalnya dari Parpol nasionalnya yang mempersiapkan kader-kadernya berasal dari kaum-kaum milenial,” jelasnya.

Menurutnya kompetisi antara parpol saat ini bagaimana mengambil simpati generasi milenial sebanyak mungkin dan masing-masing parpol mempersiapkan kader-kader berasal dari kaum muda untuk ikut dalam kontestasi politik.

Imam Abu Hanifah juga berharap generasi milenial jangan merasa bahwa politik praktis adalah sesuatu yang tabu atau mencapnya negatif. Karena menurutnya untuk melakukan perubahan yang paling efektif adalah masuk kedalam ranah politik itu sendiri.

“Kita tidak bisa hanya diluar, sebagai pengamat. Kalau seperti itu perubahan tidak akan terjadi. Kita harus masuk kedalam subtansi dan regulasi untuk kemudian melakukan perubahan tersebut,” tutupnya. (Fai)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

23 mins ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

1 hour ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

1 hour ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

1 hour ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

1 hour ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

1 hour ago