Categories: Kapuas Hulu

Prajurit TNI Perbatasan Gagalkan Penyelundupan Miras dari Malaysia

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Prajurit TNI Satgas Pamtas Yonif 320/Badak Putih berhasil menggagalkan penyulundupan minuman keras (miras) dari Malaysia yang akan diselundupkan ke Indonesia melalui Pos 2 PLBN Nanga Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

“Barang Ilegal (Miras) tersebut dibawa dari Pasar Lubok Antu Malaysia yang rencananya akan dipasarkan di Pasar Nanga Badau,” tutur Komandan Satgas Yonif 320/Badak Putih, Letkol Inf Imam Wicaksana, Senin (20/8/2018).

Imam mengatakan pada 19 Agustus 2018 Pos Kotis Satgas Yonif 320/Badak Putih sekitar pukul 10.00 WIB melintas sebuah mobil sedan silver di Pos 2 PLBN Nanga Badau yang kemudian diperiksa oleh anggota Satgas Yonif 320/BP.

Pada saat diperiksa, kata dia, petugas menemukan barang bukti tersebut di bagasi belakang dan langsung diamankan.

“Minuman keras jenis Tequila 11 botol yang dibungkus kardus mie instan merek Magai Kari dan Arak Kok Pun Tiga Sekawan 12 botol yang dibungkus dus minuman kemasan merek Sun Valley Kordal,” ungkapnya.

Imam menjelaskan pihaknya bekerjasama dengan Bea Cukai Nanga Badau begitu dipastikan minuman keras tersebut ilegal, maka barang bukti tersebut langsung diserahkan ke pihak Bea Cukai.

“Jadi, semua minuman keras tersebut sudah disita sebagai barang bukti,” tandasnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

16 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

19 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

21 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

21 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

21 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

21 hours ago