Categories: Ketapang

Pertama Kalinya! Perwakilan Anak Muda Air Upas Maju Dalam Pileg 2019

Siap jadi jembatan aspirasi masyarakat, khususnya pemuda

KalbarOnline, Ketapang – Pemilu legislatif (Pileg) dan Pilpres tinggal menghitung bulan lagi, kurang lebih delapan bulan lagi tepatnya di bulan April 2019, namun nyanyian politik di negeri ini sudah didengungkan sampai ke pelosok negeri, tak terkecuali sampai di Kecamatan Air Upas, Kabupaten Ketapang.

Hal ini pula yang membakar semangat pemuda Air Upas untuk ikut serta berpartisipasi dalam kontestasi politik di negeri ini khususnya di Kabupaten Ketapang.

Salah satunya, Dedi Haryanto atau yang dikenal dengan Galink Lee, anak muda yang merupakan putra asli Air Upas untuk pertama kalinya maju dalam pemilu legislatif (Pileg) 2019.

Saat ditemui KalbarOnline, Dedi mengutarakan keinginanya maju dalam Pileg di Ketapang, bahwa selain memberi warna baru dengan hadirnya kaum muda di kontestasi politik Kabupaten Ketapang, ia juga ingin melibatkan semua pemuda dan pemudi untuk ikut serta mendukung pembangunan dari berbagai sektor dan akan siap menjadi jembatan aspirasi muda-mudi Air Upas khususnya.

“Selain ingin memberi warna baru di perpolitikan Kabupaten Ketapang dengan hadirnya anak muda, kaum muda, Saya ingin semua pemuda dan pemudi Air Upas ikut terlibat dan diberdayakan dalam berbagai sektor pembangunan karena yang terjadi selama ini pemuda kami tidak begitu mendapat ruang dan perhatian khusus apalagi ikut terlibat dalam hal pembangunan mengingat tingkat SDM pemuda Air Upas saat ini, cukup baik,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa saat ini ia terdaftar sebagai kader Golkar aktif dan terdaftar sebagai caleg dari dapil 5 yaitu Kecamatan Air Upas, Manis mata, Marau dan Singkup dengan nomor urut 5 yang saat ini sangat membutuhkan dukungan moril dan doa dari masyarakat Kecamatan Air Upas khususnya dan siap menjadi jembatan aspirasi.

“Ya saat ini saya aktif dan terdaftar sebagai caleg dari partai Golkar dan siap maju ke Pileg Ketapang dengan nomor urut 5. Tentu saat ini saya sangat berharap dukungan dan doa dari masyarakat Air Upas. Karena pada dasarnya saya asli dari Air Upas dan jika berjalan sesuai rencana, saya akan selalu siap untuk menjadi jembatan aspirasi masyarakat Air Upas dan pemuda pemudi khususnya,” tutupnya. (Goda)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sambangi RS Dharmais, Dirut Bank Kalbar Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Sekda M Zeet Assovie

KalbarOnline, Jakarta - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi turut menyambangi Rumah Sakit (RS) Kanker Dharmais…

41 mins ago

Laka Lantas di Sekadau Tewaskan Pengendara Motor Yamaha Vixion

KalbarOnline, Sekadau - Kecelakaan tragis terjadi pada Senin (06/05/2024) pagi sekitar pukul 07.30 WIB di…

1 hour ago

Terjun dari Sampan, Warga Sekadau Terseret Arus dan Hilang di Sungai Ensayang

KalbarOnline, Sekadau - Seorang warga bernama Yohanes Leman (41 tahun) dikabarkan hilang tenggelam terbawa arus…

1 hour ago

Penemuan Mayat di Selokan Jalan Gajah Mada Gegerkan Warga

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah warga dan pengendara jalan dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung…

2 hours ago

Disdik Kayong Utara Gelar Seleksi Talenta O2SN dan FLS2N Tingkat Kabupaten

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemkab Kayong Utara melalui Dinas Pendidikan menggelar seleksi ajang talenta O2SN…

4 hours ago

Dua Bocah Bawah Umur Tewas Kecelakaan di Jalan Putri Dara Hitam Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Dua bocah bawah umur, MR (13 tahun) dan FB (13 tahun), tewas…

5 hours ago