Categories: Kubu Raya

Bupati Apresiasi Kepolisian dan Camat Dalam Pengawasan BBM

KalbarOnline, Kubu Raya – Pada Februari 2018 lalu Pemerintah Kabupaten Kubu Raya dibawah kepemimpinan Bupati Kubu Raya Rusman Ali telah melakukan pembentukan Sub penyalur BBM di daerah Batu Ampar dan Padang Tikar. Sehingga dapat menekan harga BBM di masyarakat yang semula mencapai Rp 14 ribu hingga 17 ribu/liternya, Senin (23/7).

Sejak dibentuk Sub penyalur BBM tersebut, kini di Batu Ampar Rp6.350 solar dan Rp7.650 premium, dan Padang Tikar BBM hanya Rp6.200 untuk solar dan Rp7.500 premium.

Bupati Kubu Raya Rusman Ali mengatakan pihaknya sejak awal mencari solusi untuk mengatasi kelangkaan dan harga BBM di beberapa daerah peraiaran dan terpencil di Kubu Raya. Hal itu dimaksudkan Rusman Ali, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan menurunkan cost yang digunakan masyarakat untuk kebutuhan sehari-hari.

Untuk itu, Rusman Ali bersama jajaran berkoordinasi dengan BPH Migas dan Pertamina untuk mewujudkan BBM satu harga dimasyarakat.

“Kita sejak lama sudah berusaha mencari jalan dan solusi untuk mengatasi harga BBM di masyarakat kita khususnya peraiaran. Karna kelangkaan BBM dan mahalnya BBM berdampak signifikan bagi warga kita terutama nelayan. Untuk itu, sejak Februari lalu sudah kita luncurkan Sub Penyalur BBM di Padang Tikar dan Batu Ampar. Alhamdulillah dapat menekan harga BBM hingga sampai ke masyarakat kita,” terang Rusman Ali.

Rusman Ali juga berterimakasih kepada Polres hingga Polsek dan jajarannya, Camat serta Kepala Desa dan jajarannya serta Pol air yang turut serta bekerja sama menjaga dan mengawasi BBM satu harga sampai ke masyarakat.

Dapat Apresiasi dari Kepala BPH Migas

Inovasi pelayanan yang dilakukan Bupati Kubu Raya Rusman Ali mendapat dukungan dan apresiasi dari Kepala Badan Pengatur Hilir Migas, M. Fanshurullah Asa, Jumat (20/7/2018).

Kubu Raya merupakan satu-satunya di Kalimantan yang telah melakukan terobosan dengan membentuk sub penyalur BBM bagi daerah perairan dan terpencil untuk menjamin harga BBM tetap terjangkau.

Baca Juga: BBM Bersubsidi Dilarang Keras Dijual ke Pihak Swasta Perkebunan

“Alhamdulillah, kita sangat mengapresiasi dan sangat bangga dengan Pak Bupati Kubu Raya Rusman Ali. Beliau dengan cepat melakukan terobosan dalam mendukung kebijakan BPH Migas mewujudkan BBB satu harga. Ini sangat luar biasa. Sudah ada dua di Padang Tikar dan Batu Ampar sub penyalur yang dibentuk Pak Rusman Ali bersama timnya,” ujar Fanshurullah.

Fanshurullah mengatakan, apa yang dilakukan oleh Bupati Kubu Raya Rusman Ali dalam mendukung BBM satu harga serta mendorong ketersediaan BBM di kalangan masyarakat. Ini akan menjadi contoh bagi Bupati seluruh Indonesia tidak hanya di Kalimantan Barat.

“Alhamdulillah, ini sungguh luar biasa, semoga disamping bisa menekan harga BBM juga menjamin ketersediaan BBM bagi rakyat. Besok kita akan ke Batu Ampar untuk meresmikan dibeberapa desa sekaligus. Ini akan jadi contoh bagi Bupati di seluruh Indonesia,” tandas Fanshurullah. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

2 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

3 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

3 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

4 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

13 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

16 hours ago