Categories: Pontianak

Sutarmidji Minta Jamaah Calon Haji Ikuti Arahan Petugas

Gelar Manasik Massal di Masjid Raya Mujahidin

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Sutarmidji mengingatkan Calon Jamaah Haji (CJH) untuk disiplin, mulai sebelum keberangkatan hingga selama menjalankan ibadah haji di tanah suci.

Hal ini bertujuan supaya semuanya berjalan dengan tertib dan lancar sehingga prosesi ibadah haji bisa dilaksanakan dengan baik.

“Laksanakan semua bimbingan yang diberikan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) maupun petugas. Ikuti apa yang dianjurkan dan disarankan oleh mereka agar semuanya berjalan tertib,” ujarnya usai membuka kegiatan Manasik Haji Massal Kota Pontianak di Aula Masjid Raya Mujahidin, Senin (9/7/2018).

Selain itu, para CJH juga diminta selalu menjaga kesehatan, rutin melakukan pemeriksaan tensi darah terutama bagi yang memiliki darah tinggi serta biasakan banyak berjalan kaki.

Sutarmidji berpesan agar para CJH membawa perlengkapan seperlunya dan tidak membawa barang berlebihan.

“Jangan belanja berlebihan, kalau mau air zam-zam, disini pun banyak, asli lagi. Jangan sampai saat diperiksa petugas kopernya, ada kompor segala,” ucapnya berpesan.

Orang nomor satu di Kota Pontianak ini meyakinkan para CJH bahwa petugas akan memberikan pelayanan semaksimal mungkin demi kelancaran dan kenyamanan bagi seluruh jamaah.

“Saya minta kepada seluruh jemaah Kota Pontianak, doakan juga untuk keberkahan dan kedamaian di Kota Pontianak dan Kalbar,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

52 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

1 hour ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

1 hour ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

4 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

11 hours ago