Categories: Ketapang

HUT Bhayangkara ke 72, Polres Ketapang Gelar Kegiatan KKYD

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mengisi dan memperingati HUT Bhayangkara ke 72, Polres Ketapang rutin melaksanakan kegiatan – kegiatan yang langsung bersentuhan serta pelayanan terhadap masyarakat.

Salah satunya kegiatan yang dilaksanakan oleh Sat Binmas Polres Ketapang pada Senin (9/7), yaitu pembagian sembako kepada warga kurang mampu di Desa Sungai Besar, Kecamatan Matan Hilir Selatan, Kabupaten Ketapang.

Pembagian sembako dilaksanakan di Kantor Desa Sungai Besar kepada 22 orang masyarakat kurang mampu, dan pembagian mug serta jam dinding kepada 60 orang lainnya.

Kasat Binmas Polres Ketapang, AKP Sutrisno selaku panitia pelaksana kegiatan tersebut mengatakan bahwa giat KKYD (Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan) ini dilaksanakan selain untuk mengisi HUT Bhayangkara ke 72, juga sebagai sarana untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

“KKYD ini kami laksanakan, selain untuk mengisi HUT Bhayangkara ke 72, juga untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat serta membantu masyarakat yang kurang mampu di Desa Sungai Besar,” ungkap Kasat Binmas.

“Semoga saja kedepannya diharapkan khususnya masyarakat Desa Sungai Besar dan pada umumnya masyarakat Kabupaten Ketapang untuk menjaga Kamtibmas serta mensuskseskan pemilihan Presiden dan pemilihan Legislatif 2019 dengan aman dan kondusif,” imbuh Kasat Binmas.

Kemudian Kasat Binmas menghimbau agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh berita – berita Hoax serta isu – isu dari oknum yang tidak bertanggung jawab. (Firman Res Ketapang/Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menteri AHY: Pemerintah Hadir bagi Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu

KalbarOnline.com, Palu - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

23 mins ago

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

12 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

16 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

17 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

17 hours ago