Categories: Landak

Kapolsek Menjalin Gelar Anev Terkait Dinamika Situasi Pilgub Kalbar 2018

KalbarOnline, Landak – Polsek Menjalin menggelar rapat analisa dan evaluasi (Anev) terkait pelaksanaan kinerja Polsek Menjalin dalam rangka dinamika situasi kamtibmas selama tahapan Pilgub Kalbar 2018 di ruang BKPM Polsel Menjalin, Selasa pagi (3/7/2018).

Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi yang didampingi Danramil Menjalin memimpin langsung pelaksanaan rapat anev kinerja Polsek Menjalin yang diikuti oleh 12 orang Personil Polsek Menjalin.

Dalam rapat anev kinerja tersebut Kapolsek bersama Danramil membahas tentang strategi dan langkah-langkah dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif terkait rapat pleno di tingkat Kabupaten dan Provinsi dalam tahapan Pilgub Kalbar 2018 nantinya.

“Anev kinerja merupakan salah media diskusi antara pimpinan dan anggota dalam membahas kendala atau hambatan dalam pelaksanaan tugas dan pembagian serta rencana tugas kedepan,” terang Kapolsek Menjalin.

Kapolsek berharap dengan dilakukan anev kinerja ini, anggota lebih memahami tugas dan tanggung jawabnya serta mendapatkan gambaran dalam mengambil kebijakan untuk mengantisipasi dinamika situasi selama rangkaian Pilgub Kalbar 2018.

Danramil Menjalin, Kapten Infanteri Sudiweko menambahkan bahwa pihak Koramil siap bekerja sama dan bersinergi dengan Polsek Menjalin dalam menjaga situasi keamanan wilayah Kecamatan Menjalin dalam menghadapai tahapan-tahapan Pilgub Kalbar 2018.

Penulis : Oktavianto

Editor : Fai

Publish : KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

22 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

22 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

23 hours ago