Categories: Kapuas Hulu

Salurkan Hak Pilih di TPS 04, Bupati Nasir: Pilkada Semakin Baik dan Demokratis

Nasir harap partisipasi pemilih meningkat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Barat pada Pilkada Serentak 2018 yang turut dilaksanakan di Kabupaten Kapuas Hulu berjalan aman dan lancar, Rabu (27/6/2018).

Seperti terlihat jalan-jalan protokol di Kota Putussuibau dan sekitarnya terlihat lenggang dan sepi, begitu pula aktifitas perbelanjaan tutup, karena masyarakat begitu antusias dalam berpartisipasi untuk memberikan hak suaranya pada pilkada ini.

Di tempat berbeda, Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir, SH beserta istri Erlinawati Nasir, SH. MAP menyalurkan hak suaranya di TPS 04 SDN I, Jalan Merdeka Putussibau.

Kedatangan Bupati Nasir beserta istri didampingi Ketua Panwaslu Musta’an, S.Sos, anggota KPUD dan Kasat Pol PP Kabupaten Kapuas Hulu disambut oleh Ketua KPPS setempat, Tatang Suntani, S.Sos  beserta anggota KPPS dan saksi dari tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Barat.

Bupati Nasir kepada awak media mengatakan bahwa semua komponen terkait telah memberikan sosialisasi, ia berharap partisipasi pemilih pada pilgub ini dapat meningkat.

“Untuk perhitungan hasil suara pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat ini, tentu dihitung, di TPS-TPS kita kan belum tahu siapa calon Gubernur Kalbar yang menang dan kalah, sehingga untuk menghindari kerawanan itu, sudah ada Panwaslu, KPU, Polri – TNI yang akan mengawal dan memantau serta mengantisipasi hasil suara pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat,” kata Nasir.

“Saya sebagai Bupati Kabupaten Kapuas Hulu berharap pilkada ini berjalan dengan demokrasi, aman dan damai, dan saya melihat pilkada setiap lima tahun berjalan dengan baik,” tutup Bupati Nasir. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

14 mins ago

Menteri AHY: Saya Tidak Ikhlas jika Ada Tanah Rumah Ibadah Dirampas Mafia Tanah

KalbarOnline.com, Gowa - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

43 mins ago

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

10 hours ago

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Di tengah ramainya isu sejumlah penjabat kepala daerah di beberapa provinsi dan…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

13 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

16 hours ago