Categories: Landak

Bhabinkamtibmas Desa Sepahat Hadiri Lokakarya Mini Kampung KB Dusun Lonjengan

KalbarOnline, Landak – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3) Kabupaten Landak menggelar lokakarya mini Kampung KB di Gedung Paud Permata Hati Dusun Lonjengan, Desa Sepahat, Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, Rabu (30/5).

Turut dihadiri Camat Menjalin, Babinsa Sepahat, Bhabinkamtibmas Sepahat, Kabid DP2KBP3A Landak, Pj Kades Sepahat, Pimpinan Puskesmas Menjalin, Para Kadus, Ketua BPD dan Wakil, Kader Posyandu yang ada di Desa Sepahat serta masyarakat Dusun Lonjengan, Desa Sepahat.

Bhabinkamtibmas Polsek Menjalin Desa Sepahat, Brigadir Gesang Wahyu menuturkan maksud digelarnya lokakarya mini ini membahas tentang keberhasilan suatu Kampung KB jika di kampung tersebut tidak ada penyakit Diare.

“Itu menandakan bahwa kampung tersebut bersih. Selain itu juga dilakukan pembentukan struktur organisasi kampung KB Dusun Lonjengan, dan hewan ternak yang bekerliaran serta dampak kotorannya,” tuturnya.

Kepala Bidang Kependudukan DP2KBP3A, Koller Sinaga, SP sebagai pemateri menerangkan, untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau setara melalui program kependudukan, KB dan pembangunan keluarga serta pembangunan sektor terkait dalam rangka mewujudkan keluarga kecil berkualitas.

“Selain itu untuk meningkatkan peran serta pemerintah, lembaga non pemerintah dan swasta untuk menyelenggarakan program kependudukan, sedangkan tujuan dilaksanakan lokakarya ini untuk meningkatkan koordinasi dan peran SOPD dalam mendukung tumbuh kembang kampung KB, tujuan lainnya adalah untuk mempersiapkan program kegiatan dari setiap satuan organisasi perangkat daerah (SOPD) dalam rencana aksi di kampung KB untuk tahun anggaran 2018,” Pungkas Koller.

Penulis : Oktavianto

Editor : Fai

Publish : KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

600 Pemuda Kalbar Terlibat dalam Aksi Menyala Kakak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - 600 generasi muda dari berbagai komunitas dan organisasi di Kalimantan Barat terlibat…

43 mins ago

Presiden Jokowi Kenakan Wastra Khas Kalbar di KTT World Water Forum

KalbarOnline, Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terlihat mengenakan wastra khas Kalimantan Barat (Kalbar)…

46 mins ago

PAN Restui Tjhai Chui Mie Maju Bersama Muhammadin di Pilwako Singkawang

KalbarOnline, Pontianak - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada bakal pasangan…

1 hour ago

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

10 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

10 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

10 hours ago