Categories: Sekadau

Buka Puasa Bersama Tahanan, Kapolres Sekadau: Sebagai Dorongan Moril Bagi Para Tahanan dan Pererat Tali Silaturahim

KalbarOnline, Sekadau – Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi, SIK berbuka puasa bersama dengan 27 tahanan rutan Mapolres Sekadau, Rabu (23/5).

Buka bersama (bukber) di bulan Ramadhan tidak hanya sekedar waktu santap makan bersama, lebih dari itu, bukber juga menjadi momen untuk mempererat kembali tali silaturahim.

Sebelum bukber, AKBP Anggon menyampaikan kepada para tahanan bahwa bulan Ramadan yang penuh berkah ini menjadi momen tepat dan spesial untuk sedikit berbagi rejeki dan nasehat yang baik.

Buka Puasa yang dilaksanakan bersama tahanan Polres Sekadau untuk mendorong moril para tahanan yang masih di proses hukum untuk tidak mengulangi perbuatannya setelah menjalani masa hukuman.

“Setelah melaksanakan hukuman, saya tidak ingin bertemu kalian lagi disini, semoga kita bisa bertemu lagi diluar, ditempat yang baik dan sudah berperilaku baik, serta tidak mengulangi perbuatannya,” tutur Kapolres di hadapan para tahanan.

Dalam kegiatan ini juga hadir Waka Polres Sekadau, Kompol H. Adiono Dwi Waluyo, SIK, Para Kabag, Kasat, dan juga menghadirkan Ustadz Ibnu Hajar sebagai penceramah.

Ustadz Ibnu Hajar dalam tausiyahnya mengajak para tahanan untuk tetap bersyukur.

“Hal ini menandakan Allah masih sayang kepada kita, berterimakasih kepada pihak Polri sebagai perantara masih bisa menyelamatkan para tahanan, anggaplah ini sebagai ujian sehingga dapat meningkatkan keimanan kedepannya,” tutur Ustadz Ibnu Hajar. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

2 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

3 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

3 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

5 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

12 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

13 hours ago