Categories: Sekadau

Upaya Tingkatkan Minat Baca, Dinas Kearsipan Sekadau Akan Berikan Reward ke Pengunjung yang Rajin ke Perpustakaan

KalbarOnline, Sekadau – Guna meningkatkan minat masyarakat dalam membaca buku, Dinas Kearsipan Kabupaten Sekadau terus melakukan berbagai upaya.

Salah satu upaya yang dipersiapkan yakni pemberian reward atau hadiah kepada pengunjung yang rajin mengunjungi perpustakaan.

“Nanti kita akan berikan hadiah kepada orang yang rajin mengunjungi perustakaan,” kata Kepala Dinas Kearsipan Sekadau, Agustinus Agus SH, saat ditemui belum lama ini.

Meski tidak menyebutkan bentuk reward atau hadiah dimaksud, namun Agus memastikan hal itu merupakan salah satu bentuk upaya meningkatkan minat baca. Hanya saja reward tersebut dikhususkan kepada pengunjung yang berlatar belakang pelajar.

“Ini untuk pelajar, baik yang tingkat SD, SMP hingga SMA/sederajat. Mereka yang akan dapatkan hadiah itu,” ungkapnya.

Seperti diketahui, Dinas Kearsipan Kabupaten Sekadau memiliki perpustakaan daerah yang berada di Mess Pemda Sekadau, lantai II, Jalan Sekadau-Sanggau (Merdeka Barat), KM 1, Sekadau Hilir. Di perpustakaan itu, banyak koleksi buku, baik buku pelajaran, pertanian, perikanan, peternakan, hingga buku cerita.

Perpustakaan tersebut buka seriap hari sesuai jam kerja, kecuali hari libur dan hari besar nasional. Setiap warga bebas berkunjung dan bisa meminjam buku di perpustakaan tersebut.

“Di Perpustakaan itu, ada staf kita yang menunggui. Nanti mereka yang akan data pengunjung dan catat jumlah kunjungannya. Nah, dari data itu, kita akan cari siapa yang paling rajin dan akan kita berikan hadiah,” papar Agus.

Rencana pemberian reward ini mendapat sambutan positif pencetus Komunitas Donasi Buku Sekadau, Dina Mariana, A.Md Keb. Wanita yang juga berprofesi sebagai jurnalis itu, menilai reward adalah terobosan yang bagus.

“Harus kita akui minat baca masyarakat, terutama pelajar memang masih belum baik. Karena itu, perlu upaya untuk mendorong peningkatan minat baca itu,” ujar Dina.

“Melalui pemberian reward tersebut, tentu diharapkan semakin banyak pengunjung yang datang ke perpustakaan dan membaca buku,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

10 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

10 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

10 hours ago