Categories: Landak

Kapolsek Menjalin: Penyaluran Dana PKH, Keberadaan Polisi Harus Dirasakan Masyarakat

KalbarOnline, Landak – Program Keluarga Harapan (PKH) program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH. Sebagai upaya pemerintah percepatan penanggulangan kemiskinan di negara Indonesia, yang berjalan sejak tahun 2007.

Pada Jum’at (13/4) pagi, ratusan peserta KPM (Keluarga Penerima Manfaat) dari Kecamatan Menjalin mendatangi aula dan halaman Pastoran Gereja Paroki St. Petrus dan St.Paulus untuk antri dan menunggu penyaluran dana PKH tahap 1 Kecamatan Menjalin yang disalurkan oleh Dinas Sosial Kabupaten Landak dibantu Panitia PKH dan Pihak Bank Mandiri.

Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi menerangkan kegiatan penyaluran dana PKH ini kehadiran anggota polisi harus ada, melihat tingkat konsentrasi masyarakat yang begitu tinggi agar kegiatan penyaluran tersebut dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

“Ada sejumlah personil dari Polsek diterjunkan untuk memback up personil anggota Sat Sabhara Polres Landak yang melakukan pengawalan dan pengamanan penyaluran Dana PKH dari Kabupaten Landak,” tukas Iptu Teguh.

Penyaluran dana PKH tahap 1, akan disalurkan kepada 614 peserta KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang terdaftar dari data yang dilaporkah oleh Kecamatan Menjalin, yang mana jumlah KPM tersebut terdiri dari 8 (Delapan) Desa yang ada di Kecamatan Menjalin, yang mana setiap peserta KPM akan menerima dana PKH sebesar Rp. 500.000.

“Waktu penyalurannya di bagi tiga tahap penyaluran setiap desa-desa,” ujar Mario Lendra Gunawan selaku penanggung jawab penyaluran dana PKH (Brand Manager Bank Mandiri Cab. Ngabang).

Kapolsek Menjalin menghimbau kepada masyarakat Menjalin, khususnya peserta KPM agar dapat melaksanakan penyaluran dengan tertib dan sabar serta tidak mengganggu arus lalu lintas saat memarkir kendaraan.

“Dengan dilakukannya pengamanan dan mengaturan lalu lintas oleh pihak Kepolisian Sektor Menjalin, masyarakat dapat merasakan kenyamanan dengan kehadiran pelayanan anggota kepolisian untuk menciptakan suasana yang aman, nyaman dan kondusif,” harap Iptu Teguh Pambudi.

Penulis: Oktavianto

Editor: Fai

Publish : KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

2 hours ago

Menteri AHY: Saya Tidak Ikhlas jika Ada Tanah Rumah Ibadah Dirampas Mafia Tanah

KalbarOnline.com, Gowa - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

2 hours ago

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

11 hours ago

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Di tengah ramainya isu sejumlah penjabat kepala daerah di beberapa provinsi dan…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

15 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

17 hours ago