Categories: Kubu Raya

Hadiri Isra’ Mi’raj di Sungai Kakap, Sutarmidji: Jangan Tinggalkan dan Lalaikan Sholat Lima Waktu

Ajak Jamaah Terus Tingkatkan Kualitas Ibadah

KalbarOnline, Kubu Raya – Pada hari yang sama, Selasa malam (17/4), Calon Gubernur Kalbar nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji juga menghadiri undangan perayaan Isra’ Mi’raj di Kecamatan Sungai Kakap, Kubu Raya.

Pada malam itu, panitia pelaksana memberikan kesempatan kepada Sutarmidji untuk memberikan sambutan terkait Isra’ Mi’raj.

Dalam sambutannya, Sutarmidji menjelaskan, peristiwa yang terjadi pada malam Isra’ Mi’raj merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat Islam, sebab melalui peristiwa tersebut Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam mendapat perintah untuk menunaikan shalat lima waktu.

“Melalui perayaan Isra’ Mi’raj ini mari kita tingkatkan kualitas ibadah, terutama sholat lima waktu,” ajaknya kepada jamaah yang hadir.

Sutarmidji memberikan pesan, agar umat Islam terutama jamaah yang hadir jangan sampai meninggalkan dan melalaikan ibadah sholat.

“Karena ibadah shalat menjadi kunci utama diterimanya amalan kita yang lainnya, jangan sampai ditinggalkan,” ujarnya.

Sutarmidji juga mengingatkan jamaah yang hadir agar kembali kepada Al-Quran. Dikatakannya, Al-Quran merupakan pedoman hidup bagi umat Islam. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ketua POPTI Kalbar Jadi Pembicara Nasional Hari Talasemia Sedunia 2024

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orangtua Penderita Talasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Windy…

3 hours ago

Hanura Berpeluang Usung Dokter Akbar Rahmad Putra di Pilwako Pontianak 2024

KalbarOnline.com - Ketua DPC Hanura Kota Pontianak, Damri menyebut figur muda bakal calon Wali Kota…

4 hours ago

Bawaslu Pontianak buka Perekrutan Panwascam Pendaftar Baru

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka pembentukan panitia pengawas pemilu (paswascam) kecamatan dalam pemilihan umum (pemilu)…

7 hours ago

300 Pelajar SMP Pontianak Ikuti Tes Bakat Calon Atlet Panjat Tebing dari Kemenpora

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 300 pelajar SMP di Kota Pontianak mengikuti Tes Identifikasi Bakat Calon…

7 hours ago

Budi Daya Lele Dalam Ember Jadi Solusi Keterbatasan Lahan

KalbarOnline, Pontianak - Warga Gang Kuini, Kelurahan Sungai Jawi Luar, Kecamatan Pontianak Barat berhasil membudidayakan…

7 hours ago

Ungguli DKI Jakarta, Pemprov Kalbar Raih 98 Poin pada Penilaian MCP Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil mencetak 98 poin pada penilaian…

8 hours ago