Categories: Kubu Raya

Hadiri Isra’ Mi’raj di Sungai Kakap, Sutarmidji Berikan Pesan Khusus Kepada Jamaah Perempuan

KalbarOnline, Kubu Raya – Calon Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji menghadiri undangan perayaan Isra’ Mi’raj di Sungai Kakap, Kubu Raya, Selasa (17/4).

Turut hadir mendampingi Sutarmidji, Anggota DPR RI dapil Kalbar, Syarief Abdullah Alkadrie.

Syarief Abdullah mengatakan dengan dilaksanakannya Isra’ Mi’raj ini, diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat serta ukhuwah diantara masyarakat semakin erat.

Sementara, Sutarmidji mengatakan bahwa disela-sela kesibukannya kampanye, dirinya selalu berusaha memenuhi undangan keagamaan.

“Saya diundang panitia untuk hadir bersilaturahim dan peringatan Isra’ Mi’raj, Insha Allah, saya akan sempatkan untuk datang pada setiap perayaan keagamaan,” tukasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Sutarmidji juga menegaskan bahwa masyarakat Kalbar harus mengutamakan pendidikan, hal itu diutarakan Sutarmidji kepada jamaah yang hadir pada sambutannya. Sebab, lanjutnya, Kalbar ke depan membutuhkan SDM yang mempunyai keterampilan dan wawasan luas.

“Jangan sampai anak-anak kita tidak sekolah,” ujarnya.

Kalimantan Barat memang membutuhkan percepatan pembangunan di segala sisi sehingga Kalbar bisa bersaing dengan Provinsi lainnya.

Sutarmidji juga mengingatkan jamaah yang hadir agar momentum Isra’ Mi’raj tersebut dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan keimanan serta ukhuwah masyarakat.

“Karena keimanan merupakan pondasi diri kita,” katanya.

Pesan Sutarmidji kepada jamaah perempuan, agar tidak melakukan Nusyûz yakni penentangan atau lebih umumnya adalah pelanggaran istri terhadap suaminya.

“Jangan lakukan nusyuz agar suami istri masuk surga sama-sama,” tukasnya.

“Mari kita sama-sama mendengarkan isi ceramah yang akan disampaikan ustadz,” tandas Sutarmidji. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy Harisson Launching Gerakan Kakak Asuh Stunting di Sanggau

KalbarOnline.com - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalbar Windy Prihastari Harisson…

50 mins ago

Windy Harisson Kampanyekan Gemarikan di Sekadau: Gencarkan Upaya Penurunan Stunting Secara TSM

KalbarOnline.com - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalimantan Barat (Kalbar) Windy…

1 hour ago

Bunda Paud Kalbar Kunjungi TK Negeri Pembina Sekadau: Bawa Pesan Pencegahan Stunting dan Bingkisan

KalbarOnline.com - Dalam lawatan kunjungan kerjanya di Kabupaten Sekadau, Bunda Paud Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

3 hours ago

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

14 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

14 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

15 hours ago