Categories: Pontianak

6 Temuan Sutarmidji setelah Keliling Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Safari kampanye Calon Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji ke seluruh Kabupaten/Kota di Kalbar, yang dimulai pada Februari 2018 (sesuai jadwal KPU) hingga saat ini membuahkan hasil. Cagub nomor urut 3 (tiga) ini lebih memilih ke daerah pelosok dengan berdialog langsung bersama masyarakat.

Di samping itu, Sutarmidji ingin mengetahui kondisi jalan di Kalbar yang selama ini banyak dikeluhkan masyarakat.

“Saya berdialog langsung dengan masyarakat untuk mengetahui keluhan dan kebutuhan masyarakat,” ujarnya, Selasa (17/4).

Melalui jalur darat, diakui Sutarmidji, dirinya mengetahui kondisi jalan yang ada di Kalbar.

“Banyak jalan di daerah yang masih parah, misal jalan yang ke arah Menukung,” jelasnya.

Dari safari kampanye yang telah dilakukan oleh Cagub yang berpasangan dengan Ria Norsan ini ditemukan paling tidak ada enam keluhan dan kebutuhan masyarakat Kalbar saat ini.

Berikut enam temuan Sutarmidji yang berhasil dirangkum berdasarkan prioritas, antara lain:

#1. Jalan rusak parah

Masih terdapat daerah terutama di pelosok yang masih rusak parah – berupa tanah yang ketika hujan tidak bisa dilalui bahkan kendaraan harus dipikul oleh pengendaranya. Beberapa daerah tersebut adalah Menukung, Mayasopa Singkawang Timur, dan Manis Mata.

#2. Belum diterangi listrik

Misal di daerah yang berada di Singkawang Timur masih kedapatan belum ditetangi aliran listrik. Ada juga daerah yang sudah teraliri listrik namun hanya pada saat malam hari saja, ketika siang hari akan padam.

#3. Belum ada tower internet

Beberapa daerah juga belum mendapatkan akses internet seperti di daerah yang ada di Kabupaten Melawi dikarenakan belum ada tower internet. Misalnya masyarakat Kota Baru dan sekitarnya belum bisa menikmati internet.

Di beberapa daerah di Ambawang Kubu Raya juga belum sepenuhnya mendapatkan akses internet karena minimnya tower tersebut.

#4. Tidak ada air bersih

Masyarakat Kalbar belum sepenuhnya bisa menikmati air bersih, mereka masih mengandalkan air hujan untuk kebutuhan sehari-hari. Hal ini ditemukan di bebrqpa daerah di Kayong Utara, Jawai Kabupaten Sambas, juga daerah Ambawang Kubu Raya.

#5. Prasarana Pendidikan yang belum memadai

Diketahui hampir seluruh Daerah hulu dan hilir, sarana dan prasarana pendidikan masih kurang, bahkan untuk beberapa daerah terdapat hanya satu sekolah tingkat atas. Termasuk juga ketersediaan tenaga pendidik.

#6. Prasarana kesehatan

Termasuk juga prasarana kesehatan yang belum banyak tersedia baik puskesmas maupun rumah sakit. Temuan tersebut hampir di seluruh daerah hulu dan hilir Kalbar.

Menurut Sutarmidji yang dinobatkan sebagai Walikota terbaik se – Indonesia ini, masih banyak temuan lainnya yang tentu harus mendapat perhatian khusus Gubernur Kalbar mendatang.

Keenam temuan tersebut sudah sejalan dengan visi misi dan program yang akan dilakukan oleh Midji – Norsan.

“Temuan tersebut prioritas kami dan sudah sesuai dengan visi misi Midji-Norsan,” ungkap Sutarmidji yang telah menorehkan 231 penghargaan untuk Kota Pontianak ini.

Jika Midji – Norsan terpilih maka fokus utama yang akan dilakukannya adalah perbaikan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

3 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

4 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

4 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

4 hours ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

4 hours ago