Categories: Pontianak

Tema Debat Publik Pertama Pilgub Kalbar Sejalan Dengan Yang Dilakukan Sutarmidji di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalbar akan menggelar debat kandidat pertama antar pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur, Sabtu (7/4) malam.

Adapun debat pertama kali ini bertemakan ‘Meningkatan kesejahteraan masyarakat dan pelayanan publik’.

Tentu, masyarakat sudah lama menantikan debat publik ini agar dapat mengetahui program-program unggulan para paslon terkait meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pelayanan publik.

Calon Gubernur nomor urut 3 (tiga), Sutarmidji, mengaku sudah memiliki program terkait peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pelayanan publik.

Ditanya terkait persiapan menghadapi debat publik pertama ini, Sutarmidji yang akrab disapa Bang Midji mengaku tak memiliki persiapan khusus.

“Biarkan saja mengalir. Dijalani saja. Saya dan Pak Norsan memiliki program kerja dan visi – misi yang jelas terkait peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pelayanan publik, ini yang akan kita sampaikan nanti,” ujarnya.

Terkait peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pelayanan publik, hal tersebut sudah dilakukan Sutarmidji semasa menjabat sebagai Wali Kota Pontianak dua periode.

Dimana diketahui pelayanan publik di Kota Pontianak dibawah kepemimpinan Sutarmidji menjadi yang terbaik se – Indonesia sehingga dirinya dianugerahi sebagai Wali Kota Terbaik se – Indonesia.

Seperti dikutip dari Tribun Pontianak, Sutarmidji mengatakan bahwa pada debat publik yang akan diujikan merupakan visi-misi paslon dan sesuai tema.

“Nanti yang diujikan visi – misi kita, bukan lain. Jangan cerita yang lain, yang lain juga jangan seakan-akan ada pemaksaan, ketika kite bicara satu hal lalu dikritik, itukan tak bise kan ada program masing-masing,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

9 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

10 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

10 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

12 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

19 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

20 hours ago