Categories: Ketapang

Peningkatan Layanan Listrik di Air Upas, Vendor PLN Ketapang Harap Dukungan Warga

KalbarOnline, Ketapang – Sejalan dengan upaya peningkatan program pembangunan jaringan listrik desa yang bertujuan meningkatkan rasio elektrifikasi di Kabupaten Ketapang. PT PLN (Persero) Area Ketapang melalui PT Rezki Widyatama Anugerah selaku vendor, terus meningkatkan pemasangan tiang pada titik-titik yang telah dipetakan.

Pimpinan PT Rezki Widyatama Anugerah, Salbani melalui koordinator lapangannya, Saimin saat dikonfirmasi KalbarOnline.com menjelaskan bahwa percepatan pemasangan tiang dilakukan agar instalasi ke rumah-rumah dapat segera terealisasi.

“Diharapkan warga yang belum merasakan penerangan dapat segera menikmati layanan penerangan dari PLN,” ujarnya, Kamis (5/4).

Dijelaskannya, dua Dusun di Desa Air Upas, Kecamatan Air Upas yakni Dusun Kalibambang dan Air Tebadak mendapat penambahan sebanyak 15 tiang, masing – masing Kalibambang 8 tiang dan Air Tebadak 7 tiang.

Saimin berharap kiranya dalam pemasangan tiang tersebut warga setempat dapat mendukung program pemerintah ini dengan bijaksana.

“Beberapa hambatan yang sering terjadi di lapangan, tak jarang pada titik yang akan didirikan tiang terdapat pohon tanaman warga yang tidak diijinkan untuk dipotong tentunya ini sangat menggangu pemasangan instalasi, dan juga tentunya berbahaya jika instalasi telah dialiri listrik kedepannya,” tukas Saimin.

Hambatan lain, lanjutnya, juga terjadi saat akan didirikan tiang, pemilik tanah tidak berada ditempat untuk dimintai kesediaannya didirikan tiang di lokasi tersebut.

Karna menurut Saimin, tradisi warga setempat harus tetap dihargai agar tidak terjadi kesalahpahaman.

Saimin juga menceriterakan pengalamannya ketika mengganti rugi pohon yang dipotong, padahal sudah diberi ijin oleh warga disekitar untuk pemasangan titik tiang, namun ternyata pemiliknya orang lain.

Walaupun merasa terjebak, namun Saimin dengan berbesar hati meredam permasalahan dengan membayar ganti rugi kepada pemilik pohon dengan patungan bersama pekerja yang ada.

“Kami ingin yang terbaik, agar semua program pemerintah khususnya pemerataan listrik hingga ke pelosok dapat berjalan lancar dan masyarakat lebih sejahtera dengan adanya layanan listrik dari PLN,” pungkasnya. (Jansen/Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago