Categories: MelawiPontianak

Usung Tagline Kalbar Untuk Semua, Dukungan Untuk Midji-Norsan Terus Berdatangan Dari Berbagai Etnis

KalbarOnline, Melawi, Pontianak – Masih dalam lawatan kampanye dialogis dan silaturahim di Melawi, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar nomor urut 3 (tiga) Sutarmidji dan Ria Norsan, melakukan kampanye dialogis dengan masyarakat Kecamatan Belimbing, Kabupaten Melawi, Selasa malam lalu.

Tuan rumah, Oktavianus merasa bangga bisa bertemu langsung dengan Sutarmidji-Ria Norsan karena sebelumnya tidak pernah bertemu langsung.

Diakuinya, silaturahim malam tersebut merupakan anugerah bagi dirinya dan juga masyarakat Kecamatan Belimbing.

“Kami disini butuh figur pemimpin yang sudah terbukti, saya yakin dan percaya jika Kalbar dipimpin Midji-Norsan maka akan maju dan sejahtera,” ungkapnya.

Sebagaimana diketahui Midji-Norsan sudah menjajaki daerah pelosok yang berada di Sintang dan Melawi selama 8 hari dalam rangka kampanye dialogis. Kecamatan Belimbing merupakan akhir kunjungan Midji-Norsan.

Diakui Sutarmidji maupun Ria Norsan, kampanye dialogis ini dilakukan agar bisa mengetahui aspirasi masyarakat serta kondisi daerah yang dikunjunginya.

“Hampir 80 Kecamatan yang berada di pelosok sudah kami kunjungi,” katanya.

Dalam pemaparan malam itu kepada masyarakat Kecamatan Belimbing, Ria Norsan mengungkapkan Midji-Norsan hadir untuk semua etnis, golongan dan agama.

“Jargon kami, Kalbar untuk Semua,” ucapnya.

Sutarmidji mengapresiasi sambutan masyarakat Belimbing yang telah menyambut Midji-Norsan dengan upacara adat Dayak.

“Ini artinya, kami diterima semua etnis,” ujarnya.

Dikatakan Sutarmidji, terkait pilkada diharapkan masyarakat jangan mudah terpecah belah dengan isu negatif.

“Mari kita satukan tangan untuk membangun Kalbar lebih sejahtera,” ajaknya.

Dalam sesi dialog, seorang warga dari Belimbing Hulu mengatakan rumah adat di Melawi agar diperhatikan dan juga gereja yang masih terbengkalai di desanya.

Kampanye dialogis Midji-Norsan di beberapa daerah di Kabupaten Melawi mendapat sambutan positif dari masyarakat pelosok. Bahkan kedatangan Sutarmidji – Ria Norsan sudah ditunggu-tunggu. Masyarakat pelosok yakin dan percaya Midji-Norsan merupakan pemimpin yang akan membawa perubahan di Kalbar.

Selama melakukan kampanye dialogis, diakui Midji-Norsan hal yang paling banyak dikeluhkan masyarakat daerah pelosok adalah buruknya infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan serta akses internet yang belum tersedia.

“Jika kami terpilih, fokus kami adalah memperbaiki infrastruktur, pendidikan, kesehatan. Karena ketiga hal tersebut sudah menjadi kebutuhan utama masyarakat,” ungkap Sutarmidji maupun Ria Norsan.

Senada dengan Sutarmidji, Ria Norsan selaku Calon Wakil Gubernur Kalbar nomor urut 3, mengaku bangga atas dukungan dari sejumlah warga Dayak di Melawi.

“Artinya pasangan Midji-Norsan bisa diterima semua pihak dengan tangan terbuka dan tentu ini tugas kami jika nanti terpilih adalah mensejahterakan masyarakat se-Kalimantan Barat,” tegas Ria Norsan. (Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: AskimanBantah Kehadiran Karolin – Gidot di Keraton Alwatzikhoebillah Sambas Sebagai Bentuk DukunganBerita BengkayangBerita Hari IniBerita InternasionalBerita Kapuas HuluBerita Kayong UtaraBerita KetapangBerita Kubu RayaBerita LandakBerita MelawiBerita MempawahBerita Nanga PinohBerita NasionalBerita OnlineBerita PontianakBerita SambasBerita SanggauBerita SekadauBerita SingkawangBerita SintangBerita TerkiniBerita Terkini Hari IniBupati SintangDialog dengan Warga PelosokDidukung Warga Dayak MelawiDukungan Untuk Midji-Norsan Terus Berdatangan Dari Berbagai EtnisEdi - BahasanEdi 4 PontianakEdi KamtonoIni AlasannyaIni Program Yang Akan Dilaksanakan Sutarmidji Terkait KarhutlaJarot WinarnoKalimantan BaratKapuas HuluKerabat Istana: Tamu Datang Silaturahmi Wajib Kita TerimaKomitmen Tekan KarhutlaLawatan Kampanye Dialogis di MelawiMasyarakat Pelosok Curhat Persoalan Jalan dan Listrik Pada Sutarmidji – Ria NorsanMasyarakat Tanah Pinoh Kota Baru Siap Menangkan Midji NorsanMedia Online KalbarMedia Online Kalimantan BaratMidji Norsan Akan Benahi Infrastruktur Jalan Rusak se – KalbarMidji Norsan Semakin Bergairah Wujudkan Kalbar BaruMidji Norsan Tegaskan Komitmennya Wujudkan Kalbar BaruMidji-Norsan Akan Wujudkan Tiga Program Unggulan dan Perbanyak Tower BTSMidji-Norsan Komitmen Berantas Sampai ke AkarnyaMuda-JiwoPemerintah Kabupaten SintangPemerintah Kota PontianakPilbup Kayong Utara 2018Pilbup Kubu Raya 2018Pilbup Mempawah 2018Pilbup Sanggau 2018Pilgub Kalbar 2018Pilkada Kayong Utara 2018Pilkada Kubu Raya 2018Pilkada Mempawah 2018Pilkada Sanggau 2018Pilkada Serentak 2018Rahmad Satria – RidwanRahmad Satria 4 MempawahSafari Kampanye di Sokan MelawiSerap Keluhan Masyarakat Terkait Peredaran NarkobaSutarmidjiSutarmidji - Ria NorsanSutarmidji 4 KalbarTernyata Ini AlasannyaUsung Tagline Kalbar Untuk SemuaWakil Bupati SintangWakil Wali Kota PontianakWali Kota PontianakWarga Melawi Optimis Apa Yang Dijanjikan Midji-Norsan Terwujud

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

7 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

7 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

8 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

8 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

8 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

10 hours ago