Categories: Kubu Raya

24 Finalis Putra Putri Pariwisata Kubu Raya Audensi ke Bupati Rusman Ali

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali menerima audiensi 24 finalis Putra Putri Pariwisata Kubu Raya tahun 2018 di ruang rapat Bupati Kubu Raya, Kamis (15/3) pagi.

Kepada 24 Finalis yang akan bertarung menjadi yang terbaik dari Kubu Raya tersebut, Rusman Ali memberikan motivasi dan semangat juang untuk meraih cita-cita dengan kerja keras.

Rusman Ali menerangkan bahwa hal yang utama yang tidak boleh ditinggalkan untuk meraih cita-cita dan kesuksesan adalah hormat dan cintai kedua orang tua. Dijelaskan Rusman Ali, Ridho Allah atas semua perjuangan dan kerja keras seseorang adalah tergantung pada Ridho orang tuanya.

“Anak-anakku sekalian, yang saya sayangi, ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi anda semua untuk menunjukan kemampuan dan keahlian anak-anakku. Dari jutaan anak-anak Kubu Raya, anda terpilih menjadi 24 orang finalis dari Sembilan Kecamatan. Satu hal yang tidak boleh anda lupakan adalah kedua orang tua anda dan berdoa mohon keridhoan Allah atas perjuangan anda,” tutur Rusman Ali dihadapan 24 Finalis tersebut.

Rusman Ali menegaskan, masa depan Kubu Raya tergantung pada generasi penerus Kubu Raya. Bergantung pada anak-anak Kubu Raya. Untuk itu, Rusman Ali mengajak anak-anak Kubu Raya untuk terus meningkatkan kualitas dan ilmu pengetahuan. Meningkatkan prestasi dan jangan cepat berpuas diri.

Terkait dengan kepariwisataan di Kubu Raya, Rusman Ali mengajak para finalis putra dan Putri pariwisata Kubu Raya untuk terus berjuang mempromosikan segala potensi pariwisata yanga da di Kubu Raya. Saat ini, Kubu Raya terus mengembangkan destinasi-destinasi wisata di Kabupaten Kubu Raya.

“Saat, ini kita sudah mulai mengembangkan destinasi wisata di Kubu Raya, ada beberapa destinasi wisata yang ada di Kubu Raya yang dapat terus dikembangkan dan digali potensinya serta dipromosikan. Kita harapkan anak-anak kita ini nantinya berperan aktif dalam mempromosikan destinasi-destinasi pariwisata kita,” harap Rusman Ali. (ian/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dekranasda Kalbar Dukung Gallery Rika Ayub Design Turut Majukan Fashion Wastra Khas Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy…

2 hours ago

Pentingnya Imunisasi Untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Anak

KalbarOnline, Pontianak - Setiap orang memiliki imunitas yang berbeda, sehingga daya tahan tubuh terhadap penyakit…

2 hours ago

Pemkab Kayong Utara Matangkan Persiapan Rakor Pengendalian Inflasi Berikutnya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Minggu…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Dorong Posyandu Naik Kelas

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak tengah berencana untuk mendorong posyandu agar dapat naik…

3 hours ago

Memahami KBGO yang Rentan Menyasar Jurnalis Perempuan

KalbarOnline, Pontianak - Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) Kalimantan Barat menggelar workshop Kekerasan Berbasis Gender…

4 hours ago

Bupati Fransiskus Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Nonton Bareng Semifinal Piala Asia Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengajak masyarakat di Bumi Uncak Kapuas untuk…

5 hours ago