Categories: Kubu Raya

Bupati Rusman Ali Beberkan Rencana Pembangunan Enam Kantor Dinas di 2019 Mendatang

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Musrenbang-RKPD) tahun 2019, yang berlangsung di Aula Kantor Bupati, Senin (12/3).

Musrenbang-RKPD 2019 turut dihadiri, Pejabat Gubernur Kalbar, DPRD Kubu Raya, Forkopimda, SKPD Kubu Raya, Plt Sekda Kubu Raya, serta instansi vertikal Pemerintah Kubu Raya.

Usai kegiatan, Bupati Kabupaten Kubu Raya, Rusman Ali, kepada awak media mengungkapkan bahwa dari 14 rencana pembangunan kantor dinas dalam tahun ini akan dibangun enam kantor dinas di tahun 2019. Selain itu, Rusman Ali juga akan melanjutkan pembangunan infrastruktur seperti pembangunan jalan poros.

“Lainnya adalah sayembara logo Kubu Raya dengan syarat ada gambar benteng dan hutan mangrove yang apabila terpilih maka logo tersebut akan kita bangun di simpang empat Jalan Alteri Supadio (Transmart Kubu Raya),” jelas Rusman Ali.

Setelah itu, lanjut Bupati, pihaknya akan mengadopsi hasil usulan-usulan dari Desa, Kecamatan, serta kebijakan dari Kabupaten. Namun, sesuai dengan otonomi daerah kebijakan Kabupaten tetap membutuhkan sinkronisasi dengan Pemerintah provinsi Kalimantan Barat. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

4 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

7 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

8 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

9 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

10 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

24 hours ago