Categories: Kubu Raya

Lomba Desa se – Kubu Raya, Desa Ampera Raya Wakili Kecamatan Ambawang

KalbarOnline, Kubu Raya – Lomba Desa bukan sekedar ajang adu gengsi antar Desa atau kegiatan seremonial semata, namun untuk mengetahui kemajuan yang telah dicapai dan pembenahan-pembenahan yang harus dilaksanakan dimasa mendatang untuk mengasah kreatifitas, menumbuhkan rasa memiliki dan kepedulian terhadap kemajuan desa itu sendiri.

Hal tersebut disampaikan, Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus saat membuka kegiatan Lomba Desa Ampera, Kecamatan Sungai Ambawang, Senin (12/3).

Dikesempatan tersebut, Wabup Hermanus juga mengatakan kegiatan lomba Desa juga diamanahkan oleh Permendagri Nomor 81 tahun 2015 tentang evaluasi perkembangan Desa dan Kelurahan. Untuk itu penilaian Lomba Desa dilaksanakan di Sembilan Desa perwakilan terbaik dari setiap Kecamatan.

“Evaluasi dilaksanakan untuk mengukur ketertiban menjalankan urusan pemerintah Desa. Selain itu, mengukur potensi ekonomi Desa, sejauh mana potensi dikelola oleh Desa. Serta peran perempuan melalui PKK dalam menjalankan program pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Sungai Ambawang, HM Jaini menuturkan sebab terpilihnya Desa Ampera Raya sebagai perwakilan dari Kecamatan Sungai Ambawang, merupakan buah dari kekompakkan dan peran dari setiap leading sektor ditingkat Desa. Seperti BPD, LPM serta Kepala Dusun dan Ketua RT setempat.

“Termasuk PKK, dengan adanya kekompakkan itu maka bisa berbuat sesuatu dalam pembangunan Desa. Selain itu Desa Ampera Raya juga memiliki produk kerajinan unggulan, pertanian, tanaman dan sebagainya,” ucap Jaini.

Menurut Jaini dengan terpilihnya Desa Ampera Raya mewakili Kecamatan Sungai Ambawang dalam lomba Desa tingkat Kabupaten, dirinya juga berkenyakinan Desa Ampera bisa mewakili Kabupaten untuk mengikuti lomba Desa tingkat Provinsi Kalimantan Barat.

“Diakui memang umur Desa Ampera Raya masih terbilang muda, sekitar enam tahun. Namun sudah berbuat banyak. Kemudian sudah banyak bisa diunggulkan. Seperti kriteria-kriteria dalam lomba itu sendiri yang telah dipenuhi oleh Desa Ampera Raya, oleh sebab itu maka wajar Desa Ampera Raya ini bisa mewakili Kecamatan Sungai Ambawang,” tegas Jaini. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

5 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

6 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

6 hours ago