Categories: Ketapang

Parpol Pengusung Sutarmidji – Ria Norsan di Ketapang Bentuk Tim Koalisi Pemenangan

Komitmen Menangkan Midji – Norsan Untuk Kalbar Baru

KalbarOnline, Ketapang – Partai politik (Parpol) pengusung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), H Sutarmidji, SH., M.Hum dan H Ria Norsan, MM., MH di Kabupaten Ketapang menggelar rapat pembentukan tim koalisi pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar, yang berlangsung di gedung DPD Partai Golkar Ketapang, Rabu (7/2) malam.

Hadir dalam rapat tersebut, Ketua DPD Partai Golkar Ketapang, Martin Rantan, SH yang juga Ketua tim pemenangan pasangan Sutarmidji – Ria Norsan Kabupaten Ketapang beserta Ketua DPC Hanura Ketapang, Jamhuri Amir, SH, Sekretaris tim pemenangan dan Sekretaris DPD Partai Golkar Ketapang Febriadi, S.Sos., M.Si, yang merupakan Wakil Ketua I tim pemenangan.

Dalam sambutannya, Martin Rantan mengatakan bahwa rapat tersebut dalam rangka menyiapkan struktur tim koalisi pendukung calon Gubernur Sutarmidji dan Wakil Gubernur Ria Norsan.

“Momentum hari ini, yang pertama kita membentuk dulu mesin politik pencetak suara Midji – Norsan sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan setelah semua struktur tim koalisi pemenangan telah rampung, maka tim perlu bergerak cepat, seperti membuat surat pengantar. Sehingga SK tim segera dikeluarkan.

“Dengan demikian, setelah SK dikeluarkan, maka kita dapat merancang program dan strategi pemenangan meskipun nomor urut dari pasangan yang kita dukung belum keluar, namun perencanaan strategi memang sudah harus dipersiapkan,” ungkapnya.

Sementara, Sekretaris tim koalisi pemenangan, Jamhuri Amir, SH berharap kepada semua struktur tim agar sambil menunggu SK keluar untuk tetap solid berjuang dalam mememenangkan pasangan Sutarmidji – Ria Norsan.

“Malam ini secara de facto kita sudah sah menjadi tim pemenangan, walau untuk lebih konkritnya kita menunggu SK keluar, mari kita mulai bergerak dan memenangkan pasangan bapak Sutarmidji dan Ria Norsan,” serunya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Ringkus Pelaku Curanmor

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus pelaku berinisial J (33…

34 mins ago

Diduga Korupsi, Polres Kapuas Hulu Tahan Oknum Kades Berinisial FKM

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Unit Tindak Pidana Korupsi Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu menahan Kepala…

56 mins ago

Sepanjang Januari – April 2024, Bea Cukai Kalbar Sita 2,9 Juta Rokok Ilegal

KalbarOnline, Pontianak - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Barat menggelar konferensi pers…

1 hour ago

Bungkus Sabu Dalam Plastik Teh, Pria di Sanggau Diamankan Petugas

KalbarOnline, Sanggau – Seorang pemuda berinisial JA di Sanggau, Kalbar, diamankan petugas Bea Cukai usai…

1 hour ago

Santriwati di Riau Nyaris Dicabuli Pengemudi Sampan Saat Pulang dari Pondok

KalbarOnline, Riau - Beredar di media sosial sebuah video seorang santriwati di Riau dalam kondisi…

1 hour ago

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

5 hours ago