Categories: Ketapang

KPU Ketapang Serahkan Hasil Verifikasi Faktual 15 Parpol

KalbarOnline, Ketapang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ketapang menyerahkan hasil verifikasi faktual kepada partai politik (parpol) tingkat Kabupaten di ball room Hotel Osana Nevada Ketapang, Jum’at (2/2).

Penyerahan hasil verifikasi faktual dilakukan setelah KPU merampungkan proses tahapan pemeriksaan struktur pengurus partai politik, kantor atau sekretariat, dan 30 persen keterwakilan perempuan.

Verifikasi faktual oleh komisioner KPU Ketapang dilaksanakan selama tiga hari sejak Selasa (30/1) sampai dengan Kamis ( 1/2) kemarin. Verifikasi faktual ini juga melibatkan komisioner Panwaslu Kabupaten Ketapang.

Ketua KPU Ketapang, Roni Irawan mengatakan bahwa pihaknya sudah memberikan hasil verifikasi faktual kepada 15 parpol yang ada di Kabupaten Ketapang.

“Hari ini kami punya kewajiban untuk menyampaikan hasil verifikasinya ke semua partai khusunya yang ada di Kabupaten Ketapang,” kata Roni Irawan kepada KalbarOnline, usai penyerahan hasil verifikasi faktual.

Lebih lanjut Roni Irawan mengatakan, dalam verifikasi faktual yang dilakukan KPU Ketapang dan berdasarkan hasil keputusan rapat pleno kemudian memberikan penilain terhadap status hasil verifikasi tersebut pada kesempatan hari ini  disampaikan secara resmi.

“Secara normatif dapat kami sampaikan bahwa secara keseluruhan statusnya memenuhi syarat,” ujarnya.

Dengan selesainya penyerahan verifikasi faktual hari ini, 15 partai memenuhi syarat dan dinyatakan lolos verifikasi faktual tingkat Kabupaten Ketapang.

Ke-15 partai tersebut adalah Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Demokrat, Partai Golongan Karya (Golkar).

Kemudian, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), serta Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Partai Gerakan Perubahan Indonesia (Garuda), Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo) yang sebelumnya telah terlebih dahulu dinyatakan memenuhi syarat oleh KPU. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Sebut Koreksi dan Catatan Anggota Dewan Penting Jadi Acuan Pembangunan ke Depan

KalbarOnline, Putussibau - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu menggelar rapat paripurna dengan agenda…

17 mins ago

Nikmati Alam Terbuka Sambil Melihat Pameran Lukisan di Galeri Hutan Kota Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Memperingati bulan menggambar nasional, Komunitas Perupa Kalbar (Kompak) menggelar pameran lukisan bertajuk…

59 mins ago

Nama Bank Kalbar Kembali Getarkan Kancah Nasional Lewat Event Top CSR Awards 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kawasan Mega Kuningan Jakarta menjadi saksi kembali bergemanya nama Bank Kalbar di…

7 hours ago

Walhi Kalbar Pertanyakan Kehadiran Negara Soal Perusakan Lahan Gambut

KalbarOnline, Pontianak - Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Barat secara tersirat mempertanyakan kehadiran negara dalam…

8 hours ago

Kapal Ikan BAU Terbakar di Muara Pemangkat

KalbarOnline, Sambas - Sebuah kapal ikan, Bintang Agrindo Utama (BAU) GT 98, terbakar di Muara…

8 hours ago

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

12 hours ago