Categories: Pontianak

Pemkot Terus Kampanyekan Pontianak Bersepeda

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota Pontianak terus mendukung kampanye Pontianak bersepeda yakni dengan menyediakan jalur khusus sepeda sebanyak mungkin.

“Meskipun belum seluruh ruas jalan yang tersedia jalur sepeda, namun setiap pelebaran jalan akan dilengkapi pula dengan penyediaan jalur sepeda. Bahkan, ke depan trotoar-trotoar tertentu, terutama yang memiliki space cukup lebar, akan digunakan sebagian untuk jalur sepeda sehingga lebih aman bagi pengguna sepeda,” ujar Sutarmidji.

Namun sayangnya, kata Sutarmidji, masih ada pengendara kendaraan bermotor, baik roda empat maupun roda dua, yang tidak menghormati jalur khusus sepeda.

“Mestinya, ada atau tidak ada pengguna sepeda di jalur tersebut, jalur itu harus bebas dari kendaraan bermotor,” tegasnya.

Sebelumnya, Ketua DPRD Pontianak, Satarudin, meminta sarana prasarananya jalur sepeda lebih diperhatikan.

Saat ini, tempat parkir khusus sepeda belum ada. Pantauan dia, cukup banyak pengguna sepeda yang kebingungan menyimpan sepedanya saat pergi ke satu tempat. Semisal warung kopi. Kedepan penataan perparkiran Pontianak tidak hanya mobil dan motor saja. Perkiraan dia, sepeda akan kembali jadi pilihan transportasi masyarakat.

Apalagi dengan giatnya Pemerintah Pontianak melakukan penataan ruang terbuka hijau saat ini. Kota yang teduh dan berkonsep membuat masyarakatnya menjadi nyaman. Sepeda bisa saja jadi salah satu transportasi pilihan masyarakat.

Pembuatan tempat parkir khusus sepeda kini harus mulai dilakukan. Contoh seperti negara maju sudah berlakukan ini sejak lama.

“Pontianak bisa dibuat seperti itu. Komitmen pemerintah harus ada dulu,” ungkapnya. (Fai)

(Berita ini sudah terbit di Gencil.news / Walikota Terus Kampanyekan Gemar Bersepada)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

11 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

17 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

19 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

19 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

19 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

19 hours ago