Categories: Kapuas Hulu

Bulog Putussibau Siap Salurkan BPNT

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Perum Bulog Divisi Regional Kalbar, Kantor Seksi Logistik Putussibau siap menyalurkan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berupa Bantuan Sosial (Bansos) beras sejahtera (Rastra) di 23 kecamatan wilayah Kapuas Hulu.

“Bansos rastra siap kami salurkan dalam waktu dekat ini untuk 12.830 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada Januari,” ujar Kepala Perum Bulog Putussibau Kabupaten Kapuas Hulu, Halpid Handi Agus, Senin (29/1).

Dikatakan Agus, dalam penyaluran bansos rastra itu, pihak Bulog bertanggung jawab menyalurkan hingga titik distribusi yang telah disepakati dengan pemerintah setempat.

“Sedangkan penyaluran Bansos Rastra dari titik distribusi ke titik bagi, itu sudah menjadi tanggung jawab pemerintah kabupaten atau kota. Jadi, keluarga penerima manfaat bansos rastra tidak dibebani harga tebus, masing-masing keluarga penerima manfaat mendapatkan 10 kilogram beras medium per bulannya,” ucapnya.

Lanjut Agus, tidak adanya harga tebus bansos rastra tersebut, berdasarkan Tupoksi yang tertuang dalam pedoman umum Bansos Rastra dari Kementerian Sosial, sehingga Bansos Rastra langsung di bawah Kementerian Sosial.

Sementara Kepala Gudang Kantor Seksi Logistik Bulog Putussibau, Kusmayadi mengatakan pihaknya sudah menyiapkan Bansos Rastra dalam kemasan 10 kilogram dengan kualitas baik jenis beras medium.

“Mudah-mudahan dalam waktu dua – tiga hari ini Bansos Rastra sudah bisa disalurkan, kami masih melakukan koordinasi dengan pihak terkait dalam penentuan titik distribusi terdekat,” ucap Kusmayadi. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago