Categories: Pontianak

Kunjungi Daerah Pelosok, Bang Midji Serukan Pilkada Damai

KalbarOnline, Pontianak – Bang Midji melakukan kunjungan ke beberapa pelosok desa, salah satu desa yang dikunjunginya terletak di Ambawang Timur yakni Desa Bengkarek Sui Ambawang Kubu Raya, Minggu, (28/1).

Menelesuri jalan setapak yang cukup jauh dan susah dilalui saat menuju lokasi menggunakan kendaraan bermotor roda dua, Bang Midji tampak enjoy menikmati perjalanannya. Tepat jam 12.00 Bang Midji beserta rombongan tiba di lokasi.

Ketua tokoh masyarakat setempat, Ahmad Kadirun dan selaku panitia acara menyambut baik kedatangan Bang Midji beserta rombongan.

“Alhamdulillah inilah satu satunya calon Gubernur Kalbar yang menyempatkan datang ke Desa Bengkarek Ambawang yang berjumlah 5.000 jiwa,” ujarnya.

Tokoh masyarakat lainya, juga sangat senang dan berterimakasih dengan kehadiran Bang Midji ke desanya karena dapat bermanfaat bagi masyarakat desa di kemudian hari.

“Alhamdulillah saya bersyukur kita dapat berkumpul bersama Bang Midji, semoga pertemuan ini membawa manfaat banyak bagi masyarakat,” ungkap KH Farikun Pengasuh pesantren Alfurqon, Desa Bengkarek.

“Mudah-mudahan Bang Midji dapat menjadi umaro (pemimpin). Kami akan dukung penuh kehadiran beliau untuk memimpin Kalbar karena beliau sudah mempunyai 4 sifat pemimpin, shiddiq, amanah, fatonah, tabligh,” lanjutnya.

Menurut seorang warga desa-yang hanya mengenal Bang Midji dari baliho juga mengungkapkan kebahagiannya bisa bertemu langsung dengan calon Gubernur Kalbar, Bang Midji.

“Saya hanya tahu Bang Midji dari baliho di jalan dan televisi, senang bisa bertatap muka langsung,” kata Musafa salah seorang warga Desa Bengkarek saat ditemui di lokasi acara.

Warga Desa Pugu Ambawang Timur juga ingin tahu sosok Bang Midji, mereka mengenal mengenalnya karena Bang Midji sudah sukses memimpin selain di kota juga di pelosok.

Dalam sambutanya Bang Midji mengajak masyarakat Desa Bengkarek untuk meramaikan pilkada secara damai, jangan mudah diadu domba.

“Jangan lupa gunakan hak pilihnya,” ujarnya.

Lebih lanjut Bang Midji mengatakan dalam memilih pemimpin harus dari program yang ditawarkanya terutama program untuk daerah pelosok karena hal tersebut sifatnya jangka panjang dan bermanfaat bagi masyarakat.

Program – program calon pemimpin yang dapat dipilih bisa berupa pendidikan dan infrastruktur yang bisa dilakukan di daerah pelosok.

“Saya ingin membangun dari desa. Menyelesaikan hal hal yang kecil seperti banjir yang tak kunjung surut, misalnya,” ungkap Wali Kota terbaik se-Indonesia ini.

Bang Midji mengatakan di setiap daerah pasti mempunyai potensi. Tentu potensi daerah tersebut harus diperhatikan.

Salah satu program Bang Midji untuk pendidikan adalah dengan sistem pendidikan jarak jauh, terutama untuk di daerah daerah pedalaman, sehingga permasalahan buta aksara akan terselesaikan.

Bang Midji berpesan, apapun kondisi masyarakat, pendidikan harus diutamakan. Bahkan dirinya mengapresiasi usaha para kiayi di Desa Bengkarek yang konsen terhadap pendidikan. Walaupun di pelosok namun tetap bertahan untuk memajukan dunia pendidikan.

“Insha Allah saya akan hadir lagi di desa ini bukan sebagai calon gubernur tapi Gubernur Kalbar, dan saya akan menepati janji,” tutupnya. (Fat/Elf)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

2 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

2 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

2 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

5 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

5 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

5 hours ago