Categories: Mempawah

Rahmad Satria Prihatin Atas Kondisi Pembangunan di Sadaniang

Harap Persoalan Listrik di Sadaniang Tuntas

KalbarOnline, Mempawah – Ketua DPRD Mempawah, DR H Rahmad Satria, SH., MH, mengungkapkan keprihatinannya mengenai pembangunan dan kondisi masyarakat yang tinggal di wilayah pinggiran, misalnya di Desa Bunbun, Kecamatan Sadaniang.

Menurutnya sejumlah fasilitas seperti infrastruktur seperti jalan, listrik, pendidikan dan kesehatan masyarakat di desa tersebut masih jauh tertinggal dari masyarakat yang tinggal diwilayah perkotaan.

“Saya harap pemimpin kedepan harus memperhatikan masyarakat kecil. Sehingga masyarakat merasakan pemerataan pembangunan dari pemerintah,” ucapnya.

Selain itu, Calon kuat Bupati Mempawah, ini juga menilai kebutuhan akan listrik merupakan kebutuhan yang primer bagi masyarakat untuk meningkatkan produktivitas.

“Listrik itu kebutuhan primer, jadi harus dipenuhilah,” tegasnya.

Ia meminta pemerintah untuk proakatif dalam menentukan prioritas pembangunan yang menjangkau masyarakat-masyarakat di wilayah-wilayah pedalaman. Sehigga ada kesetaran pembangunan antara masyarakat di kota dan di pedalaman.

“Tentu, kita harap 2018 ini, di Kecamatan Sadanian, persolan listrik tuntas,” tandasnya. (RS-RR)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

2 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

5 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

5 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

5 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

7 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

7 hours ago