Categories: Pontianak

Edi – Bahasan Siap Lakoni Tahapan Pilkada 2018 Dengan Sehat

KalbarOnline, Pontianak – Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono dan Bahasan, melakukan pemeriksaan kesehatan (medical check-up) di RSUD Soedarso Pontianak, Sabtu (13/1).

Pemeriksaan kesehatan ini merupakan syarat dari KPU untuk setiap Paslon sebelum ditetapkan sebagai pasangan calon yang akan bertarung di Pilwako 2018.

Edi Kamtono yang saat ini tengah menjabat sebagai Wakil Wali Kota Pontianak tampak masuk diruang klinik gigi untuk melakukan pemeriksaan.

Edi mengatakan bahwa pemeriksaan kesehatan dirinya dan Bahasan berjalan lancar. Hal ini terbantu dengan pelayanan cepat dari pihak RSUD Soedarso.

“Semuanya sudah ok. Alhamdulillah semuanya berjalan lancar,” ujar pria yang akrab disapa Bang Edi.

Bang Edi juga mengatakan bahwa dirinya sudah siap lahir dan batin untuk melakoni tahapan pilkada dengan sehat di Pilwako Pontianak 2018 dengan cara menyampaikan program sehingga masyarakat terbiasa memilih pemimpin sesuai dengan program dan prestasi paslon.

“Tidak ada kompetisi di Pilwako ini, masing-masing menjual program saja. Seperti kata Presiden Jokowi, pilihlah yang berprestasi,” tukasnya.

Ia juga mengharapkan do’a dan dukungan seluruh masyarakat Pontianak, Edi-Bahasan yakin dan siap untuk mewujudkan Pontianak jauh lebih baik. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago