Categories: Sanggau

Menuju Pilbup Sanggau, Pasangan Yansen – Ason Daftar ke KPU

KalbarOnline, Sanggau – Bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Sanggau, Yansen Akun Effendy SH – F Ason SP resmi mendaftarkan diri ke KPU Sanggau, Selasa (9/1).

Sebelum melangkah ke KPU untuk mendaftarkan, pasangan yang diusung Partai Golkar dan PKB ini, terlebih dahulu menggelar deklarasi di Sekretariat Partai Golkar, di kawasan Bunut, Kota Sanggau.

Paslon yang akrab disingkat YAS ini, sempat berorasi politik dihadapan simpatisan. Bakal Calon Bupati Sanggau, Yansen Akun Effendy mengajak partai koalisi dan seluruh relawan dan simpatisan mengedepankan politik santun dan beretika.

“Tujuan kita mengikuti Pilkada ini adalah untuk membangun, bukan membuat kita bercerai berai, kita semua ini orang Sanggau, kita ini bersaudara, jangan mau diadu domba untuk memenuhi nafsu politik sekelompok orang, persatuan antar kita jauh lebih penting dari sekedar merebut kekuasaan,” tegas Yansen.

Demikian dilansir dari Kalbar.Antaranews.com.

Sementara bakal calon Wakil Bupati Sanggau, Fransiskus Ason SP mengajak kandidat kepala daerah yang akan bertarung untuk beradu program, visi dan misi mensejahterakan rakyat daripada menyengsarakan rakyat dengan menebar isu provokatif.

“Tujuan kami maju bersama pak Yansen adalah untuk membangun Kabupaten Sanggau, bukan memecahbelah. Saya berpesan kepada seluruh tim koalisi, relawan dan simpatisan untuk tetap fokus berjuangan, jangan terpengaruh dengan isu yang dimainkan tim pasangan lawan,” pesannya.

Modal utama pembangunan, dijelaskan Ason adalah persatuan dan kesatuan, tidak ada Dayak, Melayu, China, Jawa, Bugis, Madura dan lain sebagainya.

“Kita ini sama, dihadapan Tuhan dan dihadapan hukum, jadi jangan bawa – bawa isu agama, isu etnis, karena kita semua adalah sama,” ucapnya.

Usai melakukan pendaftaran ke KPU, paslon ini diarak keliling kota Sanggau diiringi ratusan kendaraan roda empat dan kendaraan roda dua. (Fai/Leo)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

16 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

19 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

20 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

20 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

21 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

21 hours ago