Categories: Kayong Utara

Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Seponti Lakukan DDS

KalbarOnline, Kayong Utara – Anggota Bhabinkamtibmas Kepolisian Sektor (Polsek) Seponti Polres Kayong Utara, Brigadir Waluyo melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) dan himbauan Kamtibmas di Desa binaannya Desa Seponti Jaya, Kecamatan Seponti, Kabupaten Kayong Utara, Selasa (9/1).

Kegiatan tersebut merupakan rutinitas yang biasa dilakukan oleh Anggota bhabinkamtibmas sesuai dengan tugasnya yang diantaranya sambang Desa, penyuluhan, problem solving, himbauan Kamtibmas dan DDS.

Dalam kegiatan tersebut Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Seponti mengajak dan menghimbau warganya agar turut berpartisipasi dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif mengingat dalam waktu dekat di Kabupaten Kayong Utara dan Provinsi Kalimantan Barat akan melaksanakan Pilkada serentak.

Kapolsek Seponti, Ipda Masagus Zailani Dwiputra, STK membenarkan bahwa yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas tersebut sesuai dengan arahannya kepada seluruh anggota agar anggota melaksanakan sesuai dengan tupoksinya.

“Dilaksanakannya himbauan, penyuluhan dan deteksi dini dengan mengumpulkan informasi guna mengantisipasi adanya pihak yang mencoba menggagalkan terlaksananya kegiatan Pemilukada 2018,” ujar Kapolsek Seponti.

Lebih lanjut menurut Kapolsek Seponti, “perlu diketahui, tahapan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara, Gubernur dan Wakil Gubernur dari jalur partai politik dijadwalkan pada Januari 2018. Sedangkan untuk penetapan pada Februari 2018 dan masa pencoblosan pada 27 Juni 2018 mendatang,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

14 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

15 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

16 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

16 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

16 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

16 hours ago