Categories: Kubu Raya

Peringatan HUT ke-72 PGRI, Bupati Rusman Ali Minta Mulok Selalu Ada Dalam Kurikulum

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali memimpin langsung Upacara Peringatan Hari Guru Nasional 2017 dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 PGRI di halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Sabtu (25/11).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyampaikan terimakasihnya kepada seluruh Guru di Kubu Raya atas dedikasi dan pengabdiannya kepada daerah, bangsa dan Negara dalam mencerdaskan anak-anak bangsa.

“Saya sampaikan terimakasih atas dedikasi dan pengabdian ibu dan bapak guru-guru di Kubu Raya. Atas kerja keras dan segala upaya untuk mencerdaskan anak-anak kita. Saya berdiri disini juga berkat jasa-jasa dari guru-guru saya terdahulu,” ujar Rusman Ali.

Rusman Ali juga menitipkan kepada seluruh guru di Kubu Raya pendidikan karakter, moral, etika dan akhlak mulia bagi seluruh anak-anak di Kubu Raya. Melalui muatan lokal keagamaan di sekolah-sekolah di seluruh wilayah di Kubu Raya. Rusman Ali menitipkan program tersebut kepada seluruh guru di Kubu Raya.

“Saya titipkan pendidikan karakter, pendidikan etika, miral dan akhlak kepada seluruh anak-anak kita di Kubu Raya. Melalui muatan lokal keagamaan di sekolah-sekolah yang telah dimulai sejak tahun 2015. Saya berharap agar muatan lokal keagamaan yang kita rancang disekolah dapat terus berjalan dengan baik dalam upaya kita membentuk karakter bangsa melalui generasi yang didik di sekolah-sekolah di Kubu Raya,” terang Rusman Ali.

Bupati juga mengharapkan agar guru-guru Kubu Raya selalu menjadi suri tauladan kepada seluruh siswa dan seluruh masyarakat Kubu Raya.

“Saya harapkan agar para guru-guru kita tetap menjadi suri tauladan bagi siswa dan juga bagi seluruh masyarakat. Sebab mereka selalu menjadi panutan bagi seluruh masyarakat yang ada. Saya percaya bahwa guru-guru di Kubu Raya dapat menunjukan contoh dan teladan yang baik bagi seluruh masyarakat,” tandasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

3 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

5 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

5 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

5 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

14 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

18 hours ago