Categories: Kubu Raya

Menatap Kubu Raya 2018, Jiwo: Kekuatan Kami Adalah Masyarakat

Deklarasi Pemenangan Koalisi Partai Pengusung Muda – Jiwo

KalbarOnline, Kubu Raya – Bakal calon Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo mengatakan yang menjadi kekuatan besar dirinya bersama pasangannya dalam Pikada 2018 mendatang adalah masyarakat. Baginya, semuanya akan tiada artinya tanpa ada dukungan dari masyarakat.

“Kami bukan siapa-siapa, tanpa adanya dukungan semua masyarakat serta parpol pengusung,” ucapnya usai deklarasi pemenangan koalisi partai pengusung Muda – Jiwo, Minggu (26/11).

Ia juga menyatakan bahwa dasar dirinya sebagai pasangan balon Bupati Kubu Raya dalam Pilkada 2018 hanya untuk menerima amanah dari rakyat.

“Kita ini maju hanya untuk menerima mandat dari rakyat, pemimpin pada dasarnya melayani rakyat bukan dilayani. Dan kami siap melakukannya,” tegasnya.

Selama ini, pasangan Muda-Jiwo, kerap kali mendapat isu pecah kongsi. Namun, semuanya tidak benar. Hingga saat ini, keduanya masih solid dan tetap bertekad maju bersama membangun Kubu Raya.

“Kami sempat dibilang pecah kongsi tapi saat ini kita nyatakan bahwa kami bersatu dan itu adalah harga mati,” serunya.

Menurutnya semua itu tergantung masyarakat. Mau dibawa kemana Kubu Raya ini tergntung pada rakyat.

“Untuk itu keputusannya ada ditangan rakyat nanti saat pelaksanaan pemilihan pada 27 Juni mendatang,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

8 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

13 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

14 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

14 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

18 hours ago