Categories: Sintang

Buka Turnamen Tenis Meja Bupati Sintang Open, Jarot Sebut Olahraga Mampu Sukseskan ‘Revolusi Mental’, Ini Alasannya

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, Jarot Winarno bersama anggota DPRD Sintang, Hermanto, membuka turnamen tenis meja Bupati Sintang Open tahun 2017 di Indoor tenis meja Sintang, Jum’at (10/11).

Diusianya yang lebih dari 50 tahun, Bupati Sintang masih sanggup memberikan beberapa servis tajam pada pertandingan pembukaan Turnamen tersebut.

Seyogyanya, Bupati hanya memberikan pukulan perdana, namun ia menjadi menikmati permainan tersebut. Bahkan tidak hanya Bupati, ada 29 orang veteran atlit yang berusia lebih dari 45 tahun turut berpartisipasi pada turnamen ini.

Menurut Bupati, cara terbaik untuk mensukseskan revolusi mental yang dicanangkan oleh Presiden Jokowi, ialah melalui kegiatan olahraga. Orang nomor satu di Sintang itu menyebutkan alasan dibalik pendapatnya itu, karena dalam kegiatan olahraga orang diajarkan untuk menghargai kekalahan dan tidak berlebihan saat menang.

“Kalah ndak berisiko apa-apa, kemudian kita belajar menerima kekalahan. Kalau menang pun kita ndak ngolok-ngolok (ejek) yang kalah. Inilah revolusi mental,” ucapnya.

“Tentu lewat olahraga ini kita ingin sehat. Selain itu, lewat kegiatan ini, bisa bersilaturahmi, bersenang-senang sambil berprestasi,” tuturnya.

Gedung Indoor tenis meja di Sintang merupakan satu-satunya indoor tenis meja di Kalbar. Kegiatan ini juga diikuti oleh seorang petenis meja asal Jepang.

“Ini akan menjadi salah satu venue untuk pertandingan Perprov kalbar Tahun 2018. Kegiatan seperti ini harus sering-seringlah diadakan. Turnamen Tenis Meja Bupati Sintang Open ini layak kita jadikan agenda tahunan di Sintang ini,” tukasnya disambut tepuk tangan meriah dari para peserta kegiatan.

Sementara Anggota DPRD Sintang, Hermanto menyampaikan dukungannya atas belangsungnya kegiatan ini. Ia mengharapkan turnamen ini dapat terus dilaksanakan secara rutin.

“Kita sanggat mensupport dalam pelaksanaan turnamen ini. Semoga kedepan lebih baik lagi,” tukasnya.

Ketua panitia, Warsidi menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini sebagai tolak ukur pembinaan tenis meja di Kabupaten Sintang. Selain itu kegiatan ini juga untuk memasyarakatkan olahraga tenis meja di Kalimantan Barat.

“Kita mau menambah frekuensi kejuaraan tenis meja yang ada di Kalbar, yang kita rasa masih sangat minim selama ini. Kegaitan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar sesama atlit tenis meja di Kalbar ini,” imbuhnya.

Turnamen ini melombakan beberapa kategori, tunggal umum, tunggal veteran khusus 45 tahun ke atas dan beregu duo. Total peserta yang mengikuti turnamen ada 96 orang pada kategori tunggal dan ada 29 pasangan beregu duo. Para peserta berasal dari seluruh kabupaten/kota yang ada di Kalimantan Barat.

Kegiatan ini disponsori oleh beberapa perusahan nasional, regional serta dari lokal Sintang. Turnamen ini sudah dimulai sejak tahun 2015. (Sg/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago