Categories: Sanggau

Imbau Para Pelamar Jangan Percaya Calo, Wabup: Kalau Sudah Diterima Jangan Minta Pindah Tugas

Siasati Moratorium ASN Guna Memenuhi 7 Brand Image Sanggau

KalbarOnline, Sanggau –  Dalam mensiasati moratorium ASN yang cukup menyulitkan pemerintah daerah khususnya Pemerintah Kabupaten Sanggau membuka penerimaan tenaga guru kontrak untuk mengisi kekosongan tenaga pendidik hampir di seluruh kecamatan.

Kebijakan Pemerintah Kabupaten Sanggau untuk memenuhi tenaga pendidikan dari berbagai jenjang pendidikan mulai dari TK, SD dan SMP yang masih dalam kewenangan Pemkab Sanggau.

Dalam perekrutan, Pemkab Sanggau mengutamakan bagi mereka yang sudah mengajar dan mereka yang belum mengajar untuk mendaftarkan diri.

Mengenai syarat administrasi, Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot menegaskan agar para pelamar menggunakan administrasi seperti ijazah yang legal dan sebagainya, agar tidak menjadi resiko pelamar itu sendiri nantinya.

“Karena kuota terbatas dan peminatnya banyak, tentu seluruh pelamar tidak bisa diakomodir sehingga tentunya dilakukan dengan seleksi yang ketat, tentunya untuk semua pelamar memiliki peluang yang sama dalam hal kelulusan dengan penilaian apakah si pelamar memenuhi syarat dan berkompetisi dalam seleksi,” ujarnya.

Seperti diketahui, pelamar yang mendaftar sampai pada hari terakhir tanggal 20 Oktober 2017, untuk tingkat paud berjumlah 270 pelamar, SD berjumlah 551 pelamar dan SMP 596 pelamar dengan total keseluruhan 1377 orang pelamar.

Wabup juga mengimbau agar para pelamar guru kontrak ini waspada, jika ada yang mengaku – ngaku bisa membantu meluluskan dalam seleksi maka jangan percaya dan hal tersebut tidak ada.

“Jadi siapa pun yang lolos dalam seleksi ini dan dimanapun dia ditugaskan maka jangan minta pindah dengan alasan tempat tugasnya jauh atau jika sudah diterima maka jangan menuntut gaji besar karena memang gaji tenaga honor ini memang tidak besar,” pungkasnya. (Leo)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago