Categories: Kubu Raya

Kubu Raya Kembali Canangkan Gerakan Tanam Padi Serentak

Gandhi: Untuk merangsang minat masyarakat mengembangkan pertanian

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya mencanangkan Gerakan Tanam Padi Serentak dalam upaya percepatan tanam untuk menyukseskan upaya mencapai swasembada pangan di Kubu Raya.

Program Tanam Padi Serentak yang merupakan inisiatif dari Bupati Kubu Raya, Rusman Ali, pada tahun 2017 ini yang mana pencanangannya dimulai dari di Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B Kabupaten Kubu Raya.

Bupati melalui Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kubu Raya menegaskan bahwa Pemerintah Kubu Raya terus meningkatkan produktifitas pertanian di Kubu Raya. Mulai dari perluasan tanam, peningkatan produksi, penyediaan fasilitas pertanian hingga pembangunan Jalan Usaha Tani di areal pertanian. Hal tersebut dilakukan guna meningkatkan hasil pertanian di Kabupaten Kubu Raya dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat Kubu Raya.

“Selain itu untuk memotivasi dan menggerakkan petani untuk menanam padi sebanyak-banyaknya,” kata Gandhi Satyagraha mewakili Bupati Kubu Raya Rusman Ali, saat pencanangan Gerakan Tanam Serentak di Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Selasa (3/10).

Pencanangan Gerakan Tanam Padi Serentak di Kabupaten Kubu Raya pada tahun 2017 seluas 54 ribu Ha, di Kecamatan Kuala Mandor B, seluas 2200 Ha. Sedangkan kegiatan tanam serentak yang dilakukan di Desa Kuala mandor B adalah seluas 405 Ha, di Dusun Pelita Jaya RT 10, RW 02 Desa Kuala Mandor B.

Dikatakan Gandhi bahwa gerakan tanam serentak tersebut dapat merangsang minat masyarakat untuk mengembangkan pertanian tanaman padi dilahan-lahan yang tersedia di masing-masing wilayah, dengan berkoordinasi dan minta pendampingan kepada PLL di Lapangan. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

1 hour ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

2 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

2 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

2 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

24 hours ago