Categories: Kapuas Hulu

Antisipasi Peredaran Pil PCC, Polres Kapuas Hulu Segera Lakukan Koordinasi Dengan Pihak Terkait

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Guna mengantisipasi peredaran Paracetamol Caffeine Carusoprodol (PCC) yang sudah mulai beredar ke wilayah Indonesia, bahkan sudah memakan korban, jajaran Polres Kapuas Hulu mulai melakukan koordinasi dengan pihak terkait.

“Sebagai upaya pencegahan dini peredaran PCC, kami sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan dan pihak rumah sakit, bahkan akan dilakukan pengecekan peredarannya bersama instansi terkait,” ungkap Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Imam Riyadi.

Kapolres menegaskan di wilayah Kapuas Hulu hingga saat ini belum ada korban penyalahgunaan pil PCC.

Kendati peredaran PCC belum merambah ke wilayah Kapuas Hulu, Kapolres menekankan bahwa semua pihak perlu mewaspadainya. Dirinya juga meminta masyarakat untuk proaktif bekerja sama dengan aparat setempat.

“Jika adanya peredaran pil PCC di lingkungan masing-masing, segera informasikan kepada petugas. Kami imbau agar para orangtua selalu meningkatkan pengawasan ketat terhadap anak-anaknya agar terhindar dari penyalahgunaan pil PCC, sebab dapat mengakibatkan hancurnya masa depan generasi bangsa,” pesan Kapolres Imam. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

6 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

6 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

6 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

8 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

11 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

12 hours ago