Categories: Kapuas Hulu

Bupati Nasir Hadiri Partai Final Kejuaraan Biliar PORPUJA VI 2017

Atlit Embaloh Hulu Raih Dua Medali Emas

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pekan Olahraga Kapuas Hulu Jaya (PORPUJA) ke VI 2017 yang mempertandingkan 10 cabang olahraga diantaranya, Billiar, Sepak Bola, Dayung, Futsal, Bola Voli, Catur, Badminton, Atletik, Tenis Meja dan Sepak Takraw telah melahirkan wajah-wajah baru atlit terbaik Kabupaten Kapuas Hulu yang juga akan dipersiapkan pada Porprov ke XII 2018 mendatang.

Ketua Pengkab POBSI Kapuas Hulu, M Ishak Buntarman, SH mengatakan bahwa kejurda nanti merupakan langkah awal untuk melihat kemampuan atlit terbaik POBSI Kapuas Hulu dalam mengikuti Kejurda billiar se Kalbar.

“Cabang olahraga billiar pada PORPUJA VI 2017 ini melahirkan wajah baru atlit pebillliar Kapuas Hulu yang juga akan dipersiapkan pada Kejurda Billiar se Kalimantan Barat di Kabupaten Sintang pada tanggal 25 – 30 September 2017, karena Kejurda merupakan kalender tetap dan kalender wajib bagi semua Pengkab POBSI se Kalimantan Barat untuk mengikutsertakan atlitnya. Dan kami berharap Pemerintah, KONI maupun para donatur yang peduli dengan kemajuan olahraga di Kabupaten Kapuas Hulu dapat membantu dana finansial untuk keikutsertaan kontingen billiar di kejurda tersebut. Kita berharap, atlit terbaik POBSI Kapuas Hulu di kejurda nanti dapat meraih medali,” ungkapnya.

Adapun pada laga final bola 8 double, keluar sebagai juara 1 yakni Nicolaus Purwanto – Yovinus Kecamatan Embaloh Hulu. Juara 2 yakni Norman Sepiana – Setiawan Kecamatan Semitau. Sebagai juara 3 Pandu Winata – Soni Rahman Kecamatan Putussibau Utara.

Bola 9 single, keluar sebagai juara 1, Nicolaus Purwanto Kecamatan Embaloh Hulu. Juara 2 Bong Cong Sen, Kecamatan Semitau. Juara 3, Salman Fadli Kecamatan Putussibau Selatan. Jumlah atlit billiar bola 8 double, 18 orang atlit dan jumlah atlit biliar bola 9 single sebanyak 23 atlit pada PORPUJA ke VI 2017.

Final kejuaraan biliar PORPUJA VI 2017 turut dihadiri Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir, SH, Anggota DPRD Kapuas Hulu Stefanus, S.Sos, Pengurus Pengprov POBSI Kalimantan Barat, Kadir, S.Pd, Pengurus KONI Kapuas Hulu, Kamaruzaman, S.Sos, Ketua Pengkab POBSI Kapuas Hulu.

Pertandingan kejuaraan billiar pada PORPUJA Ke VI dilaksanakan di gedung PKK Putussibau. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago