Categories: Kayong Utara

DPR RI Diharapkan Dapat Selesaikan Permasalahan Gunung Tujuh

KalbarOnline, Kayong Utara – Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup, Tommy Djunaidi berharap melalui kunjungan belasan perwakilan anggota DPR RI Komisi IV yang diketuai Wakil Ketua DPR RI Komisi IV Daniel Johan ke Kabupaten Kayong Utara, khususnya di permasalahan tambang granit di Kecamatan Teluk Batang ini dapat menyelesaikan permasalahan yang ada.

Seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com, Bahkan Pimpinan rombongan Daniel Johan bersama belasan anggota DPR RI juga sudah menyatakan ingin memastikan masyarakat bisa mempertahankan hidup yang layak.

Pada kunjungan kerjanya ini, Daniel Johan bersama anggota DPR RI juga melakukan penghijauan.

Melakukan ruatan untuk mensakralkan Gunung Tujuh sebagai wilayah yang disucikan masyarakat Teluk batang, dan melakukan reboisasi, dengan penanaman pohon.

Selama ini, menurutnya dari masyarakat yang diistilahkan pihak pro tambang menyatakan, bahwa mereka sangat berharap tambang Batu Granit perusahaan PT Teluk Batang Mitra Sejati dapat diterima karena dapat menciptakan lapangan kerja dan kesejahteraan di Desa mereka.

Namun di lain pihak, yang diistilahkan pihak kontra tambang, menyatakan menolak tambang Batu Granit dikarenakan kekhawatiran terhadap kerusakan lingkungan, kerusakan sumber air bersih, dan menurut warga setempat kawasan tersebut merupakan situs budaya dan sejarah.

“Nah semoga saja permasalahan dan keluhan dari masyarakat yang pro maupun kontra juga dapat diselesaikan melalui intervensi masuknya program-program pembangunan di Telok Batang seperti program-program ekonomi produktif, infrastruktur air bersih, pertanian pangan, penghijaun dan reboisasi, dan lain lain,” harapnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

48 mins ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

50 mins ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

52 mins ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

56 mins ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

58 mins ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

59 mins ago